Categories: Sekadau

Aron-Subandrio Jalani Pemeriksaan Kejiwaan di RSJD Sungai Bangkong

Aron-Subandrio Jalani Pemeriksaan Kejiwaan di RSJD Sungai Bangkong

Bapaslon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Sekadau, Aron-Subandrio menjalani pemeriksaan kejiwaan di RSJD Sungai Bangkong sesuai dengan rekomendasi yang diberikan oleh KPUD Kabupaten Sekadau, Selasa (8/9/2020).

Hal ini juga sesuai dengan PKPU nomor 5 tahun 2020 tentang perubahan ketiga atas peraturan Komisi Pemilihan Umum nomor 15 tahun 2019 tentang tahapan, program dan jadwal penyelenggaraan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, dan/atau Wali Kota dan Wakil Wali Kota tahun.

“Untuk kesiapan tentu kita siap, pemeriksaan ini tidak terlalu jauh berbeda pada saat persiapan sebagai calon anggota legislatif, hanya pada saat ini kita harus mematuhi protokol kesehatan yang memang telah diatur. Semua proses tes baik tertulis maupun wawancara bisa kita selesaikan dengan tuntas dan baik,” ujar Aron.

“Untuk tes kesehatan selanjutnya yang akan dilaksanakan di RSUD Sudarso kami juga siap, bahkan sesama Bapaslon kami saling mengingatkan beberapa anjuran sebelum melaksanakan proses pemeriksaan seperti diwajibkan untuk puasa dan sebagainya,” tukasnya.

Sementara Subandrio menuturkan bahwa pemeriksaan tersebut hanya bersifat normative. Pengalaman panjang menjabat sebagai Ketua KPU Sekadau, tegas Subandrio, jelas sangat dipahami.

“Masalah kesiapan jelas kita siap, tentu sebagai Bapaslon Bupati dan Wakil Bupati kita harus mengikuti semua alur tahapan yang telah diatur. Tes tertulis 566 soal tertulis serta ditambah beberapa soal tes wawancara bisa kita lalui dan selesaikan. Intinya kami pasangan Aron-Subandrio siap menjalani seluruh tahapan pilkada ini. Berkenaan dengan dengan tahapan tes kesehatan ini jelas sangat penting bagi seorang calon pemimpin, karena seorang pemimpin harus sehat jasmani dan rohani,” tandasnya.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

2 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

2 hours ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

2 hours ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

2 hours ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

7 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

18 hours ago