Categories: Nasional

DPR: Pemerintah Dahulukan Ekonomi, Bukan Membaik Tapi Makin Parah

KalbarOnline.com – Anggota DPR Guspardi Gaus menilai bahwa Presiden Joko Widodo (Jokowi) sudah menyadari faktor terpenting dalam penanganan pandemi Covid-19 adalah kesehatan. Ia menilai, faktor ekonomi yang selama ini selalu jadi fokus utama Jokowi justru tidak menunjukkan perbaikan.

“Kita mendahulukan ekonomi, tapi akibatnya ekonomi bukan makin naik, tapi makin parah. Kalau di awal-awal pemerintah berhitung secara jernih, Indonesia bisa terhindar dari pandemi ini,” ujar Guspardi kepada KalbarOnline.com, Selasa (8/9).

Politikus Partai Amanat Nasional (PAN) ini menilai, sejak awal dirinya sudah bersuara bahwa kesehatan adalah faktor utama dalam penanganan Covid-19 ini.

“Artinya adalah penanganan Covid-19 adalah sesuatu yang amat penting. Inilah yang harus didahulukan oleh negara dalam mengatasi Covid-19,” katanya.

Guspardi menduga, pertumbuhan kasus positif Covid-19 di Tanah Air yang masih bertambah dengan pesat adalah faktor yang membuat Jokowi menyadari bahwa kesehatan harus diutamakan. “Barangkali presiden tersentak dengan kondisi itu,” ungkapnya.

Adapun sampai dengan Senin (7/9) jumlah total kasus positif di Indonesia adalah 196.989 orang.

Diketahui, ‎Presiden Jokowi mengatakan kunci agar ekonomi di Indonesia bisa membaik sangat tergantung dari kesehatan masyarakatnya. “Sekali lagi, kunci dari ekonomi kita agar baik adalah kesehatan yang baik. Kesehatan yang baik akan menjadikan ekonomi kita baik,” ujar Jokowi di Istana Negara, Jakarta, Senin (7/9) kemarin.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

4 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

9 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

10 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

11 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

11 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

11 hours ago