Categories: Nasional

Bawaslu: 75 Bakal Calon Kepala Daerah Belum Serahkan Hasil Swab Test

KalbarOnline.com – Komisioner Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Afifuddin melaporkan masih banyak calon kepala daerah yang belum menyerahkan hasil swab test. Ia menyebutkan, setidaknya ada 75 orang yang hingga sekarang belum melakukan hal tersebut.

“Ada 75 orang bakal calon di 31 daerah yang belum menyerahkan hasil swab test saat pendaftaran,” ujar Afif dalam konfrensi pers di Kantor Bawaslu, Jakarta, Senin (7/9).

Afif mengatakan, penyebab utamanya para bakal calon kepala daerah belum menyerahkan swab test adalah tidak adanya laboratorium tempat pemeriksaan di daerah masing-masing para calon.

“Termasuk juga bakal calon sudah melakukan pemeriksaan namun hasilnya belum keluar,” katanya.

Beberapa calon yang belum menyerahkan di antaranya berasal dari Buru Selatan, Seram Bagian Timur (Maluku), Muna (Sulawesi Tenggara), Kabupaten Gorontalo (Gorontalo), Keerom, Asmat, Mamberamo Raya (Papua), Manokwari Selatan (Papua Barat), Banggai Laut (Sulawesi Tengah), Ngada, dan Sumba Barat (Nusa Tenggara Timur).

Kemudian, juga terdapat 26 bakal calon yang dokumen persyaratan calonnya belum lengkap. Sebagian besar dokumen yang belum lengkap saat pendaftaran adalah laporan pajak dan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) yang masih dalam proses.

Kemudian surat bebas pailit dari pengadilan niaga, surat keterangan bebas narkoba dan bukti pengunduran diri sebagai ASN.

“Di antara daerah yang terdapat bakal calon dokumen persyaratan belum lengkap adalah Solok Selatan (Sumatra Barat), Tasikmalaya dan Pangandaran (Jawa Barat), Trenggalek (Jawa Timur), dan Gunung Kidul (Yogyakarta),” pungkasnya.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Pontianak Pamerkan Berbagai Kerajinan Khas di Expo Dekranas Solo

KalbarOnline, Solo - Berbagai kerajinan khas Kalimantan Barat (Kalbar) dipamerkan dalam Expo HUT ke-44 Dewan…

13 hours ago

Mengungkap Keindahan Danau Sentarum: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Kalimantan Barat, tanah yang kaya akan keindahan alam, menyimpan sebuah permata…

13 hours ago

Menikmati Keindahan Alam di Air Terjun Sarai Sawi, Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sintang - Air Terjun Sarai Sawi mungkin belum begitu dikenal luas, namun keindahan alamnya…

13 hours ago

Keindahan Goa Beluan di Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Goa Beluan, destinasi eksotis yang tersembunyi di Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan…

13 hours ago

Jelajahi Keindahan Alam Kalimantan Barat: Lubuk Semah, Surga Snorkeling di Tengah Hutan

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Apakah Anda bosan dengan destinasi snorkeling yang biasa-biasa saja? Kalimantan Barat…

13 hours ago

Mengungkap Keindahan Sungai Kapuas: Destinasi Wisata Ikonik di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Pontianak - Sungai Kapuas, menjadi salah satu sungai terpanjang yang mengalir di Indonesia, bukan…

13 hours ago