Categories: Kabar

Pendaftaran Bakal Calon Kepala Daerah di Sibolga Ini Harus Diwakilkan Setelah Dinyatakan Positif Covid-19

KalbarOnline.com – Bakal calon wali kota dan wakil wali kota Pasangan Jamaluddin Pohan dan Pantas Maruba Lumbantobing harus menyurutkan niatnya untuk mendaftar langsung sebagai calon peserta Pilkada Sibolga 2020.

Keduanya dinyatakan positif Covid-19 hasil tes swab di RSUP H Adam Malik Medan sehingga untuk pendaftaran ke Kantor KPU Sibolga harus diwakilkan.

Tes Covid-19 ini merupakan salah satu syarat bagi calon kepala daerah yang ingin mendaftarkan diri ke KPU di masa pandemi saat ini.

Kendati tak gugur dalam pencalonan, namun calon yang positif Covid-19 harus diwakilkan untuk proses pendaftaran dan penyerahan berkas.

“Saya mewakilkan Bapak Jamaluddin Pohan dan Pantas Maruba Lumbantobing. Bapak tak hadir namun mereka dalam keadaan sehat dan fit. Karena kecintaan mereka, kini keduanya menjalani isolasi setelah tes menunjukkan hasil positif Covid-19,” ujar Bakhtiar Ahmad Sibarani, perwakilan paslon Jamaluddin Pohan-Pantas Maruba Lumbantobing dikutip dari Sindonews, Sabtu (5/9/2020).

Jamaluddin Pohan-Pantas Maruba Lumbantobing merupakan paslon yang diusung Partai Perindo, Gerindra, NasDem, PKS dan Partai Demokrat untuk maju bertarung di Pilkada Sibolga 2020.

Proses pendaftaran dan penyerahan berkas syarat kepesertaan menjadi peserta Pilkada Sibolga berjalan singkat dengan tetap menerapkan protokol kesehatan. Perwakilan paslon menyerahkan dokumen dan surat dukungan lima parpol yang diterima komisioner KPU Sibolga.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

11 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

12 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

12 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

12 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

1 day ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

1 day ago