Categories: Kubu Raya

Sekda Tegaskan Komitmen Pemkab Kubu Raya Bersama Cegah dan Berantas Peredaran Narkoba

Sekda Tegaskan Komitmen Pemkab Kubu Raya Bersama Cegah dan Berantas Peredaran Narkoba

Sekda Hadiri Pemusnahan Narkoba

KalbarOnline, Kubu Raya – Sekretaris daerah Kubu Raya, Yusran Anizam mengapresiasi kinerja Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Kubu Raya dan porsenil Polri yang telah berhasil mengungkap peredaran narkoba jenis sabu seberat empat (4) ons dengan nilai Rp 65.000.000 di Jalan Trans Kalimantan Desa Teluk Bakung Kecamatan Sui Ambawang Kabupaten Kubu Raya.

Belajar dari peristiwa tersebut, Sekda Yusran mengharapkan masyarakat Kubu Raya dapat terhindar dari peredaran gelap narkoba karena dampak buruknya sangat luas bagi kehidupan manusia.

“Dari pemerintah Kabupaten Kubu Raya semaksimal mungkin dapat bisa bekerjasama dalam hal pencegahan dan pemberantasan peredaran gelap narkoba ini. Kita juga terus melakukan koordinasi dengan, BNNK, termasuk dari elemen-elemen ormas, dan rekan-rekan wartawan,” ujar Sekda dalam sambutannya di halaman kantor BNNK Kubu Raya, Jumat (4/9/2020).

Selanjutya, Pemkab Kubu Raya kata Yusran berharap terhadap kinerja BNNK dan Polri dapat mengungkap serta menangkap para DPO sehingga bisa memutus mata rantai jaringan peredaran gelap narkoba.

“Mudah-mudahan, sekali lagi ini dapat dikerjasamakan sebaik-baiknya,” terangnya.

Dengan adanya pemusnahan barang bukti ditempat terbuka, Yusran mengajak masyarakat untuk melihat secara langsung pemusnahan barang haram yang bernilai puluhan juta rupiah tersebut.

“Jangan sampai terjadi lagi, jangan sampai ada terulang lagi, jangan sampai ada masyarakat kita yang coba-coba terlibat terkait dengan ini,” kecamnya.

Pemberantasan narkoba tegas Yusran tidaklah main-main, karena peredaran narkoba menjadi musuh bersama dan undang-undang telah mengatur keras bagi orang-orang yang terlibat dalam peredaran narkoba.

“Pasti dilakukan tindakan-tindakan pencegahan maupun pemberantasan terkait dengan peredaran ini semua,” tegas Sekda Yusran (ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

2 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

13 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

13 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

13 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

14 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

17 hours ago