Categories: Nasional

Ganti Rugi Kerusuhan Ciracas, TNI Sudah Keluarkan Rp 388 Juta

KalbarOnline.com – Imbas kerusuhan Ciracas menimbulkan kerugian cukup banyak bagi TNI. Selain nama baiknya tercoreng oleh oknum-oknum tidak bertanggungjawab, mereka juga harus mengeluarkan dana besar untuk membayar ganti rugi dan santunan kepada korban.

Pangdam Jaya Jayakarta Mayjen TNI Dudung Abdurachman mengatakan, berdasarkan data sampai dengan 2 September 2020 pukul 18.00 WIB, ganti rugi sudah diberikan kepada 90 orang. Meliputi 16 ganti rugi karena penganiayaan dan sisanya kerugian akibat benda rusak.

“Dari yang sudah dibayar ada 79 orang ini total sekitar Rp 305.786.000. Kemudian belum terbayar ada 11 orang sekitar Rp 82.800.000 total Rp 388.586.000,” kata Dusung di Mabes Puspomad, Jakarta, Kamis (3/9).

Dudung menuturkan, saat ini pihaknya masih menjalin komunikasi dengan para korban lainnya. Sebab, ada yang sudah pergi meninggalkan Jakarta. Adapula korban yang belum terkonfirmasi.

“Tentunya posko ini akan kami buka sampai besok untuk menerima pengaduan-pengaduan masyarakat yang mungkin pada saat kejadian terkena imbasnya,” imbuhnya.

Lebih lanjut, Dudung menjelaskan, uang ganti rugi ini sementara menggunakan uang pimpinan TNI AD. Nantinya, para pelaku kerusuhan diwajibkan mengganti uang tersebut, karena mereka yang bertanggungjawab membayar uang ganti rugi kepada korban.

“Jadi dia (para pelaku) tetap bertanggungjawab dan harus mengganti kerugian itu. Jadi (pimpinan) hanya menanggulangi agar ganti rugi ini dilaksanakan,” pungkasnya.

Sebelumnya, aksi brutal dilakukan sekelompok orang tak dikenal. Dengan menaikki kendaraan bermotor, mereka menyerang Markas Kepolisian Sektor Ciracas, di Jalan Raya Bogor, Jakarta Timur, Sabtu (29/8) dini hari.

Selain merusak sejumlah fasilitas milik polisi dengan benda keras, massa juga dilaporkan melakukan pembakaran. Pengerusakan juga menimpa sejumlah fasilitas milik warga, hingga terjadi penganiayaan.

Dikutip melalui informasi Kebakaran Jakarta Timur, kejadian itu berlangsung sekitar pukul 02.00 WIB. Sejumlah kendaraan dan gerobak pedagang di Jalan Raya Bogor juga dilaporkan mengalami kerusakan.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

18 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

21 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

23 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

23 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

23 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

23 hours ago