Categories: Sport

BAM Khawatir dengan Protokol Kesehatan yang Dikeluarkan BWF

KalbarOnline.com – Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia (BAM) merasa khawatir dengan protokol kesehatan yang dirilis Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF). Poin dalam protokol kesehatan BWF  yang diresahkan adalah tim-tim yang ikut serta tidak perlu menjalani karantina saat tiba di Denmark sebelum melakoni Piala Thomas dan Uber 2020.

Menurut Pelatih Kepala BAM Kenny Goh, hal ini tentunya akan membuat kesehatan para atlet jadi taruhan karena angka positif virus Korona di seluruh dunia belum masih terus merebak. Namun, di sisi lain, akan timbul masalah baru jika prosedur karantina 14 hari tetap dilakukan.

“Sejujurnya, ini jadi masalah. Jika periode karantina 14 hari dilaksanakan, maka tak ada tim yang ingin berpartisipasi,” kata Goh dilansir dari New Straits Times.

“Tentu akan ada kecemasan untuk beberapa pihak, tetapi BAM sudah berkonsultasi dengan BWF dan mereka sudah memberi penjelasan soal prosedur di Piala Thomas dan Uber,” ujar Goh lagi.

Lebih lanjut, Goh menilai solusi yang ditawarkan BWF adalah hal yang terbaik. “BWF meyakinkan kami bahwa semua prosedur kesehatan dan tes rapid dilakukan di tempat,” lanjutnya.

Selain Piala Thomas dan Uber 2020, BWF merilis turnamen internasional yang juga akan berlangsung di Benua Eropa adalah Denmark Open I (13-18 Oktober) dan Denmark Open II (20-25 Oktober).

Kedua turnamen level BWF World Tour Super 750 itu bakal digelar di Odense.

Namun, Goh belum bisa memastikan apakah skuad Malaysia akan ikut serta pada dua turnamen tersebut.

“Kami akan membuat keputusan setelah BWF merilis lebih banyak detail soal pembukaan ranking dunia, karena dua turnamen tersebut adalah turnamen level super 750 dan tidak semua pemain bisa ikut,” terangnya.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

10 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

10 hours ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

12 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

13 hours ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

15 hours ago

Honda PCX160: Motor Mewah dengan Performa Tangguh di Indonesia

KalbarOnline - Honda PCX160 kini hadir di Indonesia dengan pilihan mesin petrol yang menawarkan performa…

15 hours ago