Categories: Kabar

539 Santri di Banyuwangi Positif Covid-19, Ponpes Darussalam Berlakukan Karantina Wilayah

KalbarOnline.com – Ponpes Darussalam Blokagung Banyuwangi menjalani karantina wilayah untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19. Screening ketat dilakukan oleh aparat kepolisian, TNI, Dishub dan Satpol PP Banyuwangi. Pembatasan di beberapa jalur menuju Ponpes Darussalam pun dijaga ketat aparat kepolisian.

Hal itu dilakukan setelah 539 santri terkonfirmasi positif Coronavirus Disease 2019 atau Covid-19. Mereka kebanyakan kategori tanpa gejala alias OTG dan mengisolasi mandiri di lingkungan pesantren. Mereka diketahui positif corona setelah Satuan Tugas Covid-19 setempat melakukan tes swab terhadap 624 santri Pesantren Darussalam.

“Alhamdulillah, sebagian besar mereka dalam kondisi sehat dan tidak bergejala, atau orang tanpa gejala (OTG),” kata Kepala Dinas Kesehatan Banyuwangi, Widji Lestariono, dikonfirmasi wartawan pada Minggu, 30 Agustus 2020.

Kendati begitu, ada juga santri positif yang memiliki gejala tapi ringan. Widji ogah menyebut secara rinci berapa yang bergejala ringan maupun yang OTG. Tidak satu pun dari mereka yang sampai dirawat di rumah sakit. “Kami di-back up penuh oleh Kemenkes. Semua kebutuhan mulai vitamin, makanan, dan lainnya tercukupi,” katanya.

Selain mengisolasi santri yang terpapar corona di ruang khusus di lingkungan pesantren, Satgas Covid-19 juga mengkarantina lebih dari lima ribu santri di sana di dalam pesantren. Hal itu dilakukan agar Covid-19 tidak tersebar luas ke luar lingkungan pesantren. “Kami menutup semua akses agar tidak terjadi transmisi dari luar ke dalam pondok dan sebaliknya,” ujar Widji.

Isolasi dan karantina santri dilakukan selama 14 hari ke depan. Langkah tersebut diharapkan bisa memudahkan untuk memetakan mana santri yang sakit dan yang sehat. “Mereka nantinya akan dilakukan pemeriksaan massal secara bertahap. Mudah-mudahan selama 14 hari ke depan, sudah bisa teratasi dan ada perkembangan yang bagus,” ujar Widji.

Per hari ini, Minggu (29/8/2020) Tim Kementrian Kesehatan dan Satgas penanganan Covid-19 Banyuwangi melakukan karantina wilayah di Ponpes Darussalam Blokagung, Desa Karangdoro, Kecamatan Tegalsari. [rif]

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Asuransi All Risk Terbaik Lindungi Mobil dari Berbagai Risiko Saat Berkendara

KalbarOnline.com – Melindungi mobil dari berbagai risiko adalah langkah bijak untuk Anda lakukan sebagai pemilik…

4 hours ago

Wujudkan Smart City di IKN, PLN Siapkan Jaringan Listrik Terintegrasi Layanan Teknologi Digital

KalbarOnline, Kaltim - PLN (Persero) resmi membangun PLN Hub yang akan menjadi episentrum ekosistem transisi…

10 hours ago

Audiensi ke Kemenkes, Bupati Kapuas Hulu Usul Kelanjutan Pembangunan RSUD dr Achmad Diponegoro Putussibau

KalbarOnline, Jakarta - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melakukan audiensi dengan Direktur Pelayanan Kesehatan Rujukan…

12 hours ago

Pasutri Residivis Curanmor di Pontianak Berhasil Ditangkap

KalbarOnline, Pontianak - Polresta Pontianak berhasil mengamankan pasangan suami istri (pasutri) terkait kasus pencurian kendaraan…

12 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Pimpin Rapat Persiapan Pelaksanaan CMS di Desa

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah (Sekda) Kapuas Hulu, Mohd Zaini memimpin rapat persiapan pelaksanaan Content…

13 hours ago

Wanita di Sambas Pakai Foto Orang Lain Untuk Tipu Pria Lewat Medsos

KalbarOnline, Sambas - Beredar di media sosial (medsos), video permintaan maaf seorang wanita DL (16…

13 hours ago