Categories: Nasional

Menko Muhadjir Sebut MotoGP Mandalika Kenalkan Potensi NTB pada Dunia

KalbarOnline.com–Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Muhadjir Effendy menyatakan, melalui penyelenggaraan MotoGP Mandalika pada 2021 dapat memperkenalkan pariwisata Nusa Tenggara Barat pada dunia.

”Lewat MotoGP ini kita kenalkan pariwisata NTB kepada dunia,” kata Muhadjir Effendy seperti dilansir dari Antara di Desa Kuta, Kabupaten Lombok Tengah.

Untuk itu, Muhajir berharap event berkelas seperti MotoGP yang akan dilaksanakan di sirkuit Mandalika bisa berjalan sesuai harapan. Sebab, dengan MotoGP tersebut bisa mengatasi pengangguran, kemiskinan, dan mendongkrak pariwisata nasional hususnya pariwisata yang ada di NTB.

”Ternyata dari dulu hingga sekarang, Lombok-NTB masih terkenal dengan keindahannya,” ujar Muhadjir Effendy.

Muhajir mengatakan, kedatangannya ke Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika untuk meninjau dan melaksanakan perintah Presiden Joko Widodo untuk melihat secara langsung progres pembangunan rumah tahan gempa (RTG) serta progres pembangunan sirkuit MotoGP Mandalika.

”Selain memulihkan rumah masyarakat pascagempa, kedatangan kami untuk memastikan seluruh kegiatan terutama kegiatan pariwisata terus berjalan,” tegas Muhadjir.

Khusus untuk pariwisata, lanjut Muhadjir, dia berharap tidak hanya sirkuit yang menjadi kebanggaan bangsa, tapi adat istiadat dan industri kerajinan akan menjadi daya tarik bagi siapapun yang datang ke NTB. Karena itu, dia mengajak seluruh kekuatan di NTB untuk menyosialisasikan sadar memakai masker.

”Ini semua sebagai salah satu upaya pemerintah untuk menekan persebaran Covid-19 di NTB. Hanya dengan menggunakan masker, menjadi salah satu cara menurunkan angka terpapar hingga kematian akibat Covid-19,” kata Muhadjir Effendy.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Sambut Hari Lingkungan Hidup Sedunia, Ratusan Relawan PLN Banjiri Bantaran Sungai Besar Banjarbaru

KalbarOnline.com – PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan menyelenggarakan…

3 hours ago

Pria di Kapuas Hulu Sembunyikan Sabu di Baju Korpri

KalbarOnline, Putussibau - Satuan Reserse Narkoba Polres Kapuas Hulu bersama Polsek Suhaid menangkap seorang pria…

4 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Hadiri Perayaan Waisak bersama Permabudhi Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Pemkab…

4 hours ago

Mau Beli Rokok Tapi Tak Punya Uang, Pria di Kubu Raya Nekat Curi Kotak Amal

KalbarOnline, Kubu Raya - Pria berinisial RO (32 tahun) warga Kubu Raya diamankan pihak kepolisian…

5 hours ago

RSUD Pontianak Sosialisasikan Hidup Sehat Tanpa Rokok

KalbarOnline, Pontianak - Merokok tidak saja berbahaya untuk diri sendiri tetapi juga orang yang berada…

5 hours ago

Ani Sofian Seruput Kopi Aming bersama Pj Wali Kota Madiun

KalbarOnline, Balikpapan - Kota Pontianak dikenal dengan kekayaan kuliner yang beraneka ragam. Bahkan sebagian orang…

5 hours ago