Categories: Sekadau

Polwan Polres Sekadau Bagi-Bagi Masker dan Handwash

Polwan Polres Sekadau Bagi-Bagi Masker dan Handwash

KalbarOnline, Sekadau – Usai melakukan pengaturan lalu lintas (strong point), personel Polwan Polres Sekadau masih turun ke jalan untuk melakukan aksi sosial bagi-bagi masker dan handwash.

Puluhan masker dibagikan secara gratis di pasar Sekadau, dengan sasaran pedagang kaki lima, masyarakat yang berbelanja, pengguna jalan dan warga nongkrong di warung kopi yang tidak menggunakan masker, Rabu (26/8/2020).

Pada saat membagikan masker, para polwan juga mengingatkan masyarakat agar tertib dan disiplin protokol kesehatan terutama mengenakan masker saat beraktivitas di luar rumah.

Selanjutnya, para polwan menyambangi tempat-tempat ibadah di seputaran kota Sekadau untuk membagikan cairan pencuci tangan (handwash) guna mendukung program pemerintah terkait pencegahan covid-19.

Cairan pencuci tangan dibagikan di beberapa ibadah diantaranya Gereja Paroki Santo Petrus dan Santo Paulus, Masjid Baiturahman (Jl. Rawak), Masjid Muhajirin, Masjid Al Fallah, dan Masjid Al Ikhwan, masing-masing sebanyak 5 liter.

Rangkaian giat tersebut dilaksanakan dalam rangka menyambut Hari Jadi Polwan ke-72, yang jatuh pada tanggal 1 September mendatang. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: Sekadau

Recent Posts

Air Terjun Riam Budi: Permata Tersembunyi di Bengkayang yang Wajib Dikunjungi

KalbarOnline, Bengkayang - Air Terjun Riam Budi adalah salah satu destinasi wisata alam yang semakin…

2 hours ago

Pulau Lemukutan: Surga Tersembunyi dengan Keindahan Alam Bawah Laut di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Bengkayang - Pulau Lemukutan, sebuah destinasi wisata yang mungkin masih terdengar asing bagi sebagian…

2 hours ago

Menikmati Keindahan Alam dan Sumber Air Bersih di Riam Madi, Bengkayang, Kalimantan Barat

KalbarOnline, Bengkayang - Riam Madi adalah sebuah destinasi wisata yang menggabungkan keindahan alam dengan manfaat…

2 hours ago

Mengungkap Keindahan Air Terjun Riam Berawan di Bengkayang, Kalimantan Barat

KalbarOnline, Bengkayang - Air terjun merupakan salah satu keajaiban alam yang memikat hati manusia dengan…

2 hours ago

Menikmati Keindahan Hutan Adat: Petualangan di Tengah Keasrian Alam Kalimantan Barat

KalbarOnline, Bengkayang - Hutan adat adalah kawasan hutan yang dikelola dan dijaga dengan baik oleh…

2 hours ago

Gua Romo: Petualangan Mendebarkan di Jantung Kalimantan Barat

KalbarOnline, Bengkayang - Mengunjungi Gua Romo adalah pengalaman yang penuh dengan tantangan dan keindahan alam…

2 hours ago