Categories: Nasional

300 Karyawan LG Cibitung Positif Covid-19, Pabrik Harus Evaluasi Ketat

KalbarOnline.com – Lebih dari 300 karyawan pabrik elektronik LG di Cibitung, Bekasi, dinyatakan positif Covid-19. Kasus ini menambah daftar panjang klaster kantor atau perusahaan yang terinfeksi virus Korona.

Menanggapi hal itu, Juru Bicara Pemerintah Untuk Covid-19 Prof Wiku Adisasmito menjelaskan semestinya industri yang sudah memutuskan untuk membuka kegiatannya harus mendapatkan izin dari pemerintah daerah. Jika hasilnya seperti ini, artinya harus dievaluasi kembalim

“Harus dapat izin dari pemda. Sebelum dapat izin, industri tersebut harus melakukan upaya mulai dari prakondisi, timing, prioritas dan selalu konsultasi debgan pemda” katanya dalam konferensi pers, Selasa (25/8).

Prof Wiku menilai apabila terjadi kasus seperti ini, Satuan Tugas Covid-19 meminta perusahaan dan pemda melakukan evaluasi ketat. Terutama dalam memberlakukan protokol kesehatan di lingkungan perusahaan.

“Mohon protokol kesehatan dijalankan ketat dan disiplin, janga lengah. Karena tetap harus melindungi semua masyarakat dan pekerja di sektor industri,” jelasnya.

Menurutnya, kegiatan ekonomi harus tetap berjalan tapi tetap juga mematuhi protokol kesehatan. Klaster perkantoran sebelumnya disebut sebagai salah satu penyumbang naiknya kasus Covid-19 di tanah air.

“Kami yakin hal seperti ini bisa ditangani dengan baik, dan ke depan bagian dari adaptasi kebiasaan baru harus dilakukan di kegiatan sosial ekonomi,” tutupnya.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Windy: GOR Terpadu Ayani Pontianak Jadi Bukti Keberhasilan Kerja Keras dan Kolaborasi Banyak Pihak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

5 hours ago

GOR Terpadu Ayani Pontianak Rampung, Harisson: Kalbar Siap Jadi Tuan Rumah Event Olahraga Nasional dan Internasional

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

5 hours ago

Sutarmidji Terharu, Akhirnya GOR Terpadu Ayani Diresmikan

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalimantan Barat periode 2018 - 2023, Sutarmidji merasa terharu bahwa…

6 hours ago

GOR Terpadu Ayani Rampung Dikawal TNI-Polri, Kapolda: Berani “Utak-atik” Berarti Siap Berhadapan dengan Kami!

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat (Kalbar), Irjen Pol Pipit Rismanto turut menghadiri peresmian Gelanggang…

6 hours ago

Salat Id Berjemaah bersama Warga, Ani Sofian Ajak Maknai Kisah Nabi Ibrahim

KalbarOnline, Pontianak – Hari Raya Idul Adha merupakan momentum yang tepat untuk memaknai arti pengorbanan.…

7 hours ago

1.005 Warga Binaan Rutan Pontianak Dapat Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Rutan Kelas II Pontianak menggelar sholat Idul Adha 1445 Hijriah hingga menyembelih…

7 hours ago