Categories: Kabar

Viral Video Bocah Dicekoki Miras Sampai Mabuk, Pelaku Sudah Diamankan Polisi

KalbarOnline.com – Beredar video seorang pria di Luwu Timur yang mencekoki minuman keras (miras) ke seorang bocah laki-laki hingga membuat bocah itu mabuk sempoyongan.

Video itu pun sontak menjadi perhatian jajaran Kepolisian Luwu Timur. Kejadian yang diunggah akun Makassar_info di Instagram tersebut diduga terjadi di Luwu Timur, Sulawesi Selatan.

Usai mengetahui peristiwa itu, jajaran Polres Luwu Timur langsung bergerak menangkap pelaku.

Kapolres Luwu Timur AKBP Indratmoko mengatakan bahwa personelnya berhasil menangkap dua pelaku dalam video itu, beberapa jam setelah aksi pelaku viral di media sosial.

“Pelaku saat ini sudah ditemukan dan dijemput oleh anggota untuk dibawa ke Polres Luwu Timur,” ujar Indratmoko.

Firman Effendi, kata Indratmoko, merupakan pelaku yang memberi miras tersebut kepada sang bocah seperti yang terlihat dalam video.

“Sementara seorang pelaku lainnya yakni RH merupakan perekam video tersebut. Keduanya warga Desa Timampu, Kecamatan Towuti, Lutim,” ujarnya.

Kasat Reskrim Polres Luwu Timur, Iptu Elli Kendek mengungkapkan kedua pelaku tidak menyangka perbuatan mereka bisa menyebabkan dirinya berususan dengan polisi.

“Kedua pemuda ini sempat syok, tidak menyangka dirinya akan ditangkap atas kejadian ini. Saat ini kedua pemuda belum menjalani pemeriksaan karena masih syok,” ujar Elli. [rif]

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

8 mins ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

10 mins ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

11 mins ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

27 mins ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

5 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

16 hours ago