Categories: Nasional

Nawawi Minta Publik Tak Simpulkan Sepihak Terbakarnya Gedung Kejagung

KalbarOnline.com – Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Nawawi Pomolango mengharapkan, publik tidak menyimpulkan secara sepihak terkait peristiwa kebakaran besar yang melanda Gedung Kejaksaan Agung Republik Indonesia. Hal ini sepenuhnya diserahkan kepada aparat kepolisian untuk mencari tahu penyebab terbakarnya Gedung Kejagung RI.

“Tak baik cepat berkesimpulan suatu sebab musabab, karena dalam ‘keadaan gelap’, segala kemungkinan bisa saja terjadi,” kata Nawawi kepada KalbarOnline.com, Minggu (23/8).

Terpisah, Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Pol Budi Sartono menyatakan, jajaran aparat kepolisian akan melakukan proses olah tempat kejadian perkara (TKP) usai kebakaran yang melanda Gedung Kejaksaan Agung RI benar-benar padam.

“Jadi dari jajaran Polres Metro Jakarta Selatan dibantu dengan Polda Metro Jaya kita akan melaksanakan police line untuk TKP di Kejagung ini,” ujar Budi di depan Gedung Kejagung, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Baca juga: Gedung Utama Kejagung Terbakar, 50 Tahanan Berhasil Diselamatkan

Budi menyatakan, tim laboratorim forensik akan melakukan pengecekan terkait penyebab terbakarnya Gedung Kejagung RI pada Sabtu (22/8) malam.

“Akan ada tim Labfor yang datang untuk melaksanakan olah TKP, nanti hasilnya akan dilaksanakan pemeriksaan juga dari penyidik baik jajaran Polres Metro Jakarta Selatan, Polda Metro Jaya maupun dari Bareskrim,” pungkasnya.

Sebelumnya, kebakaran melanda Gedung Kejaksaan Agung (Kejagung) RI di Jalan Sultan Hasanudin Dalam Nomor 1, Kelurahan Kramat Pela, Kecamatan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Api terlihat muncul dari arah samping gedung.

“Terima berita kebakaran pukul 19.10 WIB,” kata Kasi Ops Sudin Pemadam Kebakaran Jakarta Selatan, Sugeng dalam keterangan tertulis, Sabtu (22/8).

Dalam video yang beredar, api berasal dari samping kiri gedung. Kobarannya terlihat cukup besar. Sejumlah pengendara yang melintas terlihat banyak berhenti menyaksikan kebakaran tersebut.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

1 hour ago

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

4 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

4 hours ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

4 hours ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

4 hours ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

9 hours ago