Categories: Internasional

Pemerintah Tiongkok Tentang Tekanan AS Kepada Huawei

KalbarOnline.com – Tiongkok dengan tegas menentang tekanan Amerika Serikat (AS) terhadap Huawei yang semakin intens, demikian disampaikan juru bicara dari Kementerian Perdagangan Tiongkok pada Kamis (20/8) sebagai respons atas pengumuman AS yang semakin membatasi perusahaan itu.

AS terus memanfaatkan kekuasaan negara, menggeneralisasikan konsep keamanan nasional, dan melakukan tekanan dan pengendalian berkelanjutan terhadap perusahaan asing tertentu dengan menyalahgunakan sejumlah kebijakan seperti pengendalian ekspor, ujar seorang juru bicara yang tidak disebutkan namanya saat menanggapi permintaan media untuk berkomentar.

Tindakan-tindakan itu merupakan pelanggaran berat terhadap aturan perdagangan bebas, mengancam keamanan rantai industri dan pasokan global, serta merusak kesejahteraan dan kepentingan masyarakat dunia, termasuk AS sendiri, sebut sang juru bicara, seraya mendesak AS untuk segera menghentikan pelanggaran yang dilakukannya.

Pemerintah AS pada Senin (17/8) mengumumkan pihaknya akan semakin memperketat pembatasan terhadap Huawei Technologies Co. guna memutus akses perusahaan itu ke teknologi AS, sembari menambahkan 38 perusahaan afiliasi Huawei ke daftar perusahaan yang dilarang mengakses beberapa jenis teknologi sensitif.

Pemerintah Tiongkok akan mengambil semua langkah yang diperlukan untuk melindungi seluruh hak dan kepentingan yang sah dari perusahaan-perusahaan Tiongkok, imbuh juru bicara itu. (Xinhua/Antara)

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

14 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

14 hours ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

17 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

17 hours ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

19 hours ago

Honda PCX160: Motor Mewah dengan Performa Tangguh di Indonesia

KalbarOnline - Honda PCX160 kini hadir di Indonesia dengan pilihan mesin petrol yang menawarkan performa…

19 hours ago