Categories: Teknologi

Xiaomi Siapkan Penjualan Khusus Redmi 9A Seharga 999 Ribu Rupiah

KalbarOnline.com – Xiaomi, perusahaan teknologi dengan berbagai perangkat cerdas dan Internet of Things (IoT) untuk mendukung gaya hidup asal Tiongkok, Jumat (21/08) akan menggelar penjualan khusus untuk pengguna loyal Redmi seri A. Jagoan smartphone kelas entry level yakni Redmi 9A yang bisa didapatkan dengan harga hanya Rp 999 ribu.

Xiaomi mengklaim program ini merupakan bentuk terima kasih dan syukur kepada para Mi Fans dan pengguna setia Redmi A series yang telah menemani perjalanan Xiaomi di Indonesia selama ini. Pada Jumat (21/8) pukul 10.00 WIB, Xiaomi kembali membuka penjualan Redmi 9A secara online hanya untuk para pengguna seri Redmi A yang dapat menikmati harga spesial di mi.com.

  • Baca juga: Redmi Note 9, Handset Andalan dengan Harga Ramah di Kantong

Pengguna Redmi 4A, Redmi 5A, dan Redmi 6A yang berhak atas promo ini akan menemukan kupon potongan harga Rp 200,000 saat sign-in di aplikasi Mi Store untuk digunakan membeli Redmi 9A varian 2/32 GB. Kesempatan ini terbatas hanya untuk 50.000 unit pertama di laman mi.com.

“Program ini merupakan bentuk apresiasi kami terhadap dukungan para pengguna setia Redmi A series dan Mi Fans selama ini. Redmi 9A merupakan ponsel terbaik di kelas entry level yang menawarkan berbagai keunggulan, kami berharap inisiatif ini bisa membantu lebih banyak lagi orang untuk bisa memperbaiki kualitas hidup yang lebih baik melalui teknologi,” kata Country Director Xiaomi Indonesia, Alvin Tse melalui keterangan tertulisnya kepada KalbarOnline.com.

Redmi 9A dilengkapi layar lega berukuran 6,53 inci HD Plus Dot Drop Display untuk pengalaman menonton lebih imersif, serta baterai kapasitas besar 5000 mAh yang cukup untuk mereka yang ingin beraktivitas sepanjang hari. Dijual perdana pada tanggal 17 Agustus lalu, smartphone jagoan kelas entry level ini dikatakan ludes dalam waktu 1 jam dengan mencatatkan penjualan sebanyak 30.000 unit di mi.com serta Lazada.

Penjualan Redmi 9A berikutnya, termasuk dengan harga perkenalan, akan dilakukan pada 26 Agustus 2020 di mi.com dan Lazada. Sepanjang bulan Agustus, Xiaomi Indonesia memperkenalkan serangkaian kejutan berupa penjualan produk baru serta promo penjualan. Nantikan pengumuman selengkapnya dari akun media sosial Xiaomi Indonesia.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

1 hour ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

1 hour ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

1 hour ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

2 hours ago

Segini Biaya Pembangunan GOR Terpadu A. Yani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani (A. Yani) di Kawasan Gelora Khatulistiwa…

2 hours ago

Sore Ini, GOR Terpadu A. Yani Pontianak Diresmikan

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani di Kawasan Gelora Khatulistiwa Pontianak, Jalan…

4 hours ago