Categories: Teknologi

Gmail, Google Drive, Google Meet dan YouTube Dilaporkan Down

KalbarOnline.com – Pada Kamis (20/8) siang, pengguna Google di tanah air mengeluhkan beberapa layanan Google tumbang. Banyak keluhan dirasakan oleh pengguna Google dengan yang paling kentara adalah layanan Gmail yang tidak bisa mengirim pesan dengan attachment foto.

Selain Gmail, pantauan KalbarOnline.com hingga berita ini ditulis, tumbangnya layanan Google tak hanya dikeluhkan para pengguna Gmail saja. Layanan lain seperti Google Drive, Google Meet, dan YouTube juga dilaporkan terganggu.

Seperti sudah kami singgung di atas, sejumlah pengguna layanan-layanan Google di Indonesia mengeluhkan hal yang sama, yakni tidak bisa mengunggah (upload) lampiran (attachment) di Gmail, atau mengunggah file baru ke Google Drive.

Sementara untuk beberapa pengguna YouTube, mereka melaporkan tidak bisa mengupload video baru di channel mereka. Sementara mengacu pada laman monitoring DownDetector, keluhan tumbangnya beberapa layanan Google tak hanya terjadi di tanah air.

Pengguna dari berbagai negara juga kena dampak dari tumbangnya layanan Google. Adapun negara-negara tersebut mencakup India, Amerika Serikat, Australia, Jepang, Malaysia, dan Indonesia.

Layanan Google yang down sendiri juga kami rasakan. Kami telah beberapa kali mencoba mengunggah file ke Gmail atau Google Drive namun prosesnya gagal.

Laporan gangguan tercatat memuncak sekitar pukul 12.26 WIB siang dan masih berlangsung saat berita ini ditulis. Dalam laman Google status dashboard sendiri Google telah menyadari gangguan ini dan sedang melakukan investigasi dan berupaya untuk melakukan penyelesaian.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

5 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

8 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

9 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

9 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

10 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

10 hours ago