Categories: Nasional

Wamenhan Tegaskan Bela Negara Wajib, Pendidikan Militer Sukarela

KalbarOnline.com – TNI-AD menjadi institusi militer pertama yang telah mengambil ancang-ancang untuk melakukan rekrutmen komponen cadangan (komcad).

Saat ini Kemenhan menyasar generasi milenial untuk bergabung dengan komcad. ’’Kecintaan terhadap negara oleh milenial bisa ditunjukkan dengan bergabung dalam komcad,’’ terang Wakil Menteri Pertahanan (Wamenhan) Sakti Wahyu Trenggono.

Dia menyampaikan bahwa program komcad sudah sesuai dengan aturan. Yakni, Undang-Undang (UU) Nomor 23 Tahun 2019 tentang Pengelolaan Sumber Daya Nasional untuk Pertahanan Negara.

Milenial yang berniat gabung komcad, kata Trenggono, tidak usah takut. Sebab, komcad bukan wajib militer. Program itu sama sekali berbeda dengan wajib militer. ’’Ini kesadaran dari masyarakat yang ingin membela negara jika terjadi perang,’’ bebernya.

Baca juga: Kemenhan Rencanakan Mahasiswa Ikut Komcad Selama 1 Semester

Lewat komcad, mereka akan dilatih selama beberapa bulan. Setelah pelatihan, mereka dikembalikan ke lingkungan asal masing-masing. ’’Jika negara dalam keadaan perang, mereka siap bertempur,’’ imbuh dia.

Selain komcad, Trenggono menyebutkan, pihaknya tengah menjajaki kerja sama dengan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) untuk program bela begara. Dia berharap mahasiswa ikut bergabung dalam program tersebut. ’’Nanti dalam satu semester mereka (mahasiswa) bisa ikut pendidikan militer,’’ terang dia.

Dari program itu, mereka akan mendapat nilai. ’’Itu salah satu yang sedang kami diskusikan dengan Kemendikbud untuk dijalankan,’’ tambahnya.

Menanggapi rencana tersebut, Koordinator Riset Imparsial Ardi Manto Adiputra menyatakan, konsep bela negara seharusnya tidak disamakan dengan pendidikan militer. Sebab, keduanya berbeda. ’’Bela negara dapat dilakukan oleh setiap orang dengan berbagai profesi untuk kepentingan membela bangsa dan negara,’’ ungkap dia.

Baca juga: Program Komcad Dianggap Terburu-buru dan Perencanaan Belum Matang

Sementara itu, pendidikan militer adalah persiapan untuk membentuk komcad pertahanan negara. Dia menegaskan bahwa bela negara bersifat wajib, sedangkan pendidikan militer hanya bersifat sukarela.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

1 hour ago

Pria di Pontianak Ditangkap Polisi Usai Rampas Kalung Emas Seorang Wanita

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pria berinisial Ib (48 tahun) di Pontianak ditangkap Tim Macan Unit…

2 hours ago

Polres Kubu Raya Ungkap 16 Kasus Kekerasan Anak Selama 2024

KalbarOnline, Kubu Raya - Satreskrim Polres Kubu Raya mengungkapkan selama 2024, terhitung dari Januari hingga…

3 hours ago

Polisi dan BP2MI Gagalkan Pemberangkatan 8 Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia

KalbarOnline, Kubu Raya - Polres Kubu Raya dan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Kalbar…

4 hours ago

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

18 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

19 hours ago