Categories: Otomotif

GIIAS 2020 di ICE BSD Dibatalkan, Gaikindo Gelar Pameran Konsep Baru

KalbarOnline.com – Penyelenggaraan Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2020 yang telah ditunggu banyak pihak yang direncanakan akan berlangsung pada 22 Oktober hingga 1 November 2020 di ICE BSD, Tangerang Selatan, diputuskan untuk dibatalkan pada tahun ini. Seperti diketahui bersama, acara pameran otomotif terbesar di Indonesia berskala global tersebut terpaksa batal akibat pandemi Covid-19.

Ketua Umum Gaikindo Yohannes Nangoi mengungkapkan bahwa pada setiap penyelenggaraan GIIAS, membutuhkan persiapan yang kompleks, detail dengan waktu yang cukup panjang. “Oleh karena itu, melihat waktu yang semakin pendek, Gaikindo mengambil keputusan untuk membatalkan penyelenggaraan GIIAS 2020,” ungkapnya melalui keterangan tertulisnya kepada KalbarOnline.com.

Dirinya melanjutkan bahwa Gaikindo akan kembali merencanakan penyelenggaraan GIIAS The Series pada 2021. Nangoi juga menjelaskan bahwa Gaikindo memiliki tanggung jawab untuk tetap berupaya dan berkontribusi terhadap pertumbuhan industri otomotif Indonesia.

“Sejalan dengan kebijakan pemerintah untuk memulihkan ekonomi negara, serta dengan arahan dan dukungan penuh dari Kementerian Perindustrian (Kemenperin), maka diputuskan tahun ini Gaikindo akan menyelenggarakan sebuah pameran otomotif dengan konsep berbeda dari GIIAS,” lanjut Nangoi.

Menurut Nangoi penyelenggaraan pameran dengan konsep baru yang berbeda dapat menjadi solusi untuk mendorong pencapaian industri otomotif tahun ini.

Pada tahun ini, Gaikindo akan menyelenggarakan pameran otomotif dengan konsep baru bertajuk Gaikindo Jakarta Auto Week. Ini sebuah pameran yang diklaim akan menciptakan potensi penjualan produk industri otomotif secara masif dan dapat menjadi ajang memperkenalkan produk baru. Pameran tersebut direncanakan akan berlangsung selama sembilan hari pada 21-29 November 2020, di Jakarta Convention Center (JCC).

Rizwan Alamsjah selaku ketua III sekaligus Ketua Penyelenggara Pameran Gaikindo mengatakan bahwa pameran ini merupakan pameran yang sangat berbeda konsep dengan GIIAS The Series.

“Seperti yang kita ketahui GIIAS fokus mengedepankan ajang peluncuran produk dan teknologi terbaru dari industri otomotif. Sedang Gaikindo Jakarta Auto Week tujuannya adalah untuk menggenjot penjualan mobil baik existing product ataupun yang baru diluncurkan pada pelaksanaan pameran,” ungkap Rizwan.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

9 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

9 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

9 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

10 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

14 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

17 hours ago