Categories: Nasional

Putra Amien Rais dan Wakil Ketua KPK Ribut, Begini Kata Dirut Garuda

KalbarOnline.com – Direktur Utama Garuda Indonesia, Irfan Setiaputra angkat bicara terkait adanya keributan yang melibatkan putra Amien Rais, Mumtaz Rais dengan Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Nawawi Pomolango dalam penerbangan GA 643 Rute Gorontalo – Makassar – Jakarta pada Rabu (13/8). Menurutnya, Garuda Indonesia berkomitmen untuk selalu menegakan aturan keamanan dan keselamatan penerbangan secara ketat, terhadap seluruh penumpang selama penerbangan.

“Garuda Indonesia memastikan bahwa perusahaan berkomitmen untuk selalu menegakan aturan keamanan dan keselamatan Penerbangan secara ketat terhadap seluruh penumpang selama penerbangan,” kata Irfan dalam keterangannya, Jumat (14/8).

Baca juga: Garuda Beri Diskon 45 Persen Penerbangan Domestik, Cek Rutenya di Sini

Adapun peristiwa tersebut dipicu oleh salah satu penumpang di kelas bisnis yang kedapatan menggunakan telepon genggam ketika pesawat tengah boarding dari Gorontalo. Serta ketika pesawat tengah melakuan pengisian bahan bakar (refueling) sewaktu transit di Makassar.

“Sesuai aturan keselamatan penerbangan, awak kabin telah menyampaikan reminder kepada penumpang (Mumtaz Rais) sebanyak tiga kali. Namun demikian penumpang yang dimaksud tetap tidak mengindahkan pemberitahuan tersebut, serta menyampaikan teguran terhadap awak kabin yang bermaksud mengingatkan,” ucap Irfan.

Irfan berujar, peristiwa tersebut mengakibatkan penumpang lain yang juga duduk dikelas bisnis, yakni Nawawi Pomolango turut menegur Mumtaz Rais. Sehingga terjadi adu argumen antar penumpang.

Irfan menyebut, peristiwa tersebut saat ini tengah ditangani oleh pihak berwajib. Menurutnya, Garuda Indonesia juga akan menghormati proses hukum yang berjalan, termasuk secara kooperatif  akan memberikan informasi lebih lanjut bilamana dibutuhkan.

“Garuda Indonesia tidak akan memberikan toleransi terhadap pihak pihak yang kedapatan dengan sengaja melanggar aturan keselamatan penerbangan,” tandasnya.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

2 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

3 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

3 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

3 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

21 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

1 day ago