Categories: Nasional

Gus Jazil: Hidup Gotong Royong Mampu Atasi Ancaman Resesi

KalbarOnline.com – Pandemi Covid-19 membuat berbagai negara di seluruh dunia perlahan bergerak menuju jurang resesi. Wakil Ketua MPR Jazilul Fawaid mengatakan bahwa budaya gotong royong Indonesia mampu mendayagunakan kehidupan masyarakat guna mengatasi ancaman resesi.

Gus Jazil mengatakan, berhentinya perekonomian karena pandemi Covid-19 disebut benar-benar nyata dan fatal sehingga membuat banyak negara mengalami resesi. Ada sembilan negara yang telah mengalami resesi, yakni Amerika Serikat, Jerman, Perancis, Italia, Korea Selatan, Jepang, Hong Kong, Singapura, dan Filipina.

Bangsa-bangsa yang lain menurut Gus Jazil bisa mengalami hal yang sama bila pandemi Covid-19 belum benar-benar bisa dikendalikan. Fakta yang ada, pertumbuhan perkonomi bangsa Indonesia berada pada angka minus 5,32 persen. Hal demikian tentu sangat mengkhawatirkan bagi masa depan masyarakat. Bila tidak segera diatasi dan ditangani maka akan terjadi pertambahan jumlah pengangguran, kemiskinan, dan ketimpangan sosial. “Ini merupakan ancaman resesi,” tuturnya.

Gus Jazil  berharap  semua ikut turun tangan dalam memerangi Korona. Ia berharap masyarakat bisa ikut memberi solusi agar perekonomian bisa kembali ke pertumbuhan yang mensejahterakan masyarakat.

Pertumbuhan ekonomi yang mencapai minus 5,32 persen menurut Gus Jazil dapat diatasi bila masyarakat terus mengembangkan potensi budaya yang sudah hidup di tengah masyarakat. “Dengan gotong royong, saling membantu, saling memberi, untuk meringankan beban kehidupan maka ancaman resesi itu bisa dikendalikan dan diringankan,” tuturnya.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Kurangi Sampah Plastik, DLHK Kalbar Bagikan Daging Kurban Pakai Besek

KalbarOnline, Pontianak - Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) Kalbar turut melakukan pemotongan hewan kurban,…

3 mins ago

Bupati Kapuas Hulu Hadiri Gawai Dayak “Ngihup Kenelang” di Desa Gurung

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menghadiri acara “Ngihup Kenelang” atau Gawai…

5 mins ago

Open Turnamen 9 Ball Big Boy Biliar Sukses Digelar, Hendri Juara 1 dan Ramadani Juara 2

KalbarOnline, Putussibau - Open Turnamen Biliar 9 Ball se-Kabupaten Kapuas Hulu yang diadakan Rumah Biliar…

34 mins ago

Menteri AHY Apresiasi Menteri ATR/Kepala BPN Terdahulu Atas Capaian 10 Tahun Reforma Agraria

KalbarOnline, Denpasar - Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) baru saja menggelar Reforma…

1 hour ago

Land Administration Paradigm Jadi Kunci Keberlanjutan Reforma Agraria di Indonesia

KalbarOnline, Denpasar - Administrasi pertanahan menjadi syarat penting dalam membangun reforma agraria. Hal ini berguna…

1 hour ago

Windy: GOR Terpadu Ayani Pontianak Jadi Bukti Keberhasilan Kerja Keras dan Kolaborasi Banyak Pihak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

24 hours ago