Categories: Nasional

AirAsia Tambah Layanan Tes Cepat Covid-19 di Empat Lokasi

KalbarOnline.com – Maskapai AirAsia Indonesia menambah layanan tes cepat (rapid test) Covid-19 di empat lokasi baru yaitu Bandara Internasional Yogyakarta (YIA), Sleman, Surabaya dan Denpasar seiring dengan meningkatnya permintaan perjalanan.

Direktur Utama AirAsia Indonesia Veranita Yosephine dalam keterangan tertulis di Jakarta, Jumat, mengatakan sebelumnya AirAsia Indonesia sudah membuka lokasi tes cepat di 16 lokasi, termasuk fasilitas rapid test “drive-thru” di Soewarna Business Park di kawasan Bandara Internasional Soekarno-Hatta.

“Untuk mendukung kemudahan tersebut, kami juga terus melakukan kerja sama dengan berbagai pihak untuk memperluas aksesibilitas penawaran khusus layanan rapid test bagi pelanggan AirAsia yang telah tersedia di 20 lokasi termasuk Bali, Surabaya, Yogyakarta, Lombok, Medan, Jabodetabek, dan akan segera menyusul di kota-kota lainnya.” kata Vera, seperti dikutip dari Antara.

Ia menyebutkan pihaknya memberikan penawaran khusus Rp95.000. Selain itu, lanjut dia, AirAsia secara resmi telah mengaktifkan kantor penjualan resmi di beberapa kota dan membuka kembali kantor layanan pelanggan di Bandara Soekarno-Hatta, Bandara I Gusti Ngurah Rai, dan Bandara Juanda.

“Dengan mengaktifkan kembali layanan kantor penjualan dan customer service, kami dapat melayani lebih banyak segmen masyarakat secara optimal. Kami memahami adanya kebutuhan sebagian konsumen yang ingin mendapatkan informasi atau melakukan pemesanan sekaligus bertransaksi dengan layanan yang lebih personal, terutama bagi yang bepergian dalam kelompok besar,” katanya.

Veranita berharap pembukaan kembali lebih banyak pusat layanan AirAsia di sejumlah lokasi ini dapat memberikan kemudahan dan kenyamanan bagi konsumen dengan beragam kebutuhan perjalanan, tentunya dengan penerapan protokol kesehatan yang ketat.

Kantor penjualan resmi AirAsia tersebar di Bali, Surabaya, Malang, Lamongan, Medan, Lubuk Pakam, Bandung, Banda Aceh, Padang dan Pekan Baru.

Layanan kantor penjualan resmi untuk melayani pembelian tiket perorangan atau kelompok (group booking) dengan beragam penawaran khusus, serta untuk pemesanan produk tambahan seperti bagasi ekstra, makanan, pengaturan kursi, asuransi perjalanan dan lain-lain. (*)

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

1 hour ago

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

4 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

4 hours ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

4 hours ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

4 hours ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

9 hours ago