Categories: Internasional

Facebook Hapus Unggahan Donald Trump Soal Anak-Anak Kebal Covid-19

KalbarOnline.com – Facebook melakukan langkah tegas terkait setiap unggahan yang menimbulkan keresahan di masyarakat. Tak peduli itu unggahan dari seorang presiden. Terbaru, unggahan Presiden Donald Trump terkait Covid-19 telah dihapus oleh Facebook.

Menurut Facebook, unggahan Trump telah melanggar aturan. Facebook sendiri memiliki aturan tegas untuk tidak membagikan informasi yang salah tentang virus Korona. Sementara unggahan Trump dianggap bisa menimbulkan keresahan dan menyesatkan bagi masyarakat.

Unggahan Trump berisi klip video dari wawancara dengan Fox & Friends pada Rabu (5/8) pagi. Trump mengklaim bahwa anak-anak hampir kebal terhadap Covid-19, penyakit yang disebabkan oleh virus Korona jenis baru.

“Video tersebut menyertakan klaim palsu bahwa sekelompok orang kebal dari Covid-19, yang merupakan pelanggaran kebijakan kami seputar misinformasi Covid-19 yang berbahaya,” kata juru bicara Facebook seperti dilansir Aljazeera.

Selain itu, cuitan di Twitter yang berisi video yang diposting oleh akun kampanye Trump @TeamTrump dan dibagikan oleh presiden juga disembunyikan oleh pihak Twitter karena melanggar aturan terkait informasi salah Covid-19. Seorang juru bicara Twitter mengatakan pemilik akun @TeamTrump akan diminta untuk menghapus tweet tersebut.

Kampanye Trump sendiri menuduh perusahaan-perusahaan media sosial bias terhadap presiden dengan mengatakan Trump telah menyatakan sebuah fakta. “Suatu hari, tampilan lain dari bias terhadap presiden ini, di mana aturan hanya ditegakkan dalam satu arah,” kata Courtney Parella, juru bicara kampanye Trump.

“Presiden menyatakan fakta bahwa anak-anak kurang rentan terhadap virus Korona. Perusahaan media sosial bukanlah penengah kebenaran,” imbuh Parella.

Di satu sisi, unggahan Trump jelas bertolak belakang dengan Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) AS. CDC mengatakan orang dewasa memang yang paling banyak terkena Covid-19. Namun, beberapa anak dan bayi juga telah terpapar dan dapat menularkannya kepada orang lain.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Peringatan Hardiknas 2024, Pj Bupati Romi: Mengenang Perjalanan Merdeka Belajar

KalbarOnline, Kayong Utara - Pemerintah Kabupaten Kayong Utara menggelar Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas)…

2 hours ago

Tim Jatanras Polresta Pontianak Tangkap Komplotan Pencuri Kabel, Satu Orang Masih Buron

KalbarOnline, Pontianak - Tim Jatanras Sat Reskrim Polresta Pontianak berhasil menangkap komplotan pencurian kabel listrik…

2 hours ago

Warga MHS Ketapang Dihebohkan ODGJ Gorok Leher Sendiri Hingga Tewas

KalbarOnline, Ketapang - Warga Desa Sungai Jawi, Kecamatan Matan Hilir Selatan (MHS) dibuat heboh dengan…

2 hours ago

Kadiskop UKM Kalbar Turun Langsung Monitoring Tumbuh Kembang Anak Asuh Stunting

KalbarOnline, Pontianak - Kepala Dinas Koperasi UKM Provinsi Kalbar, Junaidi bersama Anggota Korps Pegawai Republik…

2 hours ago

Pimpin Upacara Hardiknas, Harisson Serukan Keberlanjutan Program Merdeka Belajar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson memimpin upacara peringatan Hari Pendidikan…

3 hours ago

Lutfi Al Mutahar Optimis Jadi Calon yang Diusung PAN di Pilwako Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Lutfi Al Mutahar meyakini kalau dirinyalah yang akan diusung oleh Partai Amanat…

16 hours ago