Categories: Nasional

Pilkada Serentak di Masa Pandemi Covid-19, Jokowi: Momentum Baru

KalbarOnline.com – ‎Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan bahwa empat negara seperti Singapura, Jerman, Prancis dan Korea Selatan telah sukses menyelenggaraan Pemilu di masa pandemi Covid-19. Seperti diketahui, Indonesia juga bakal menggelar pesta demokrasi yakni Pilkada serentak pada 9 Desember 2020 mendatang.

Pilkada serentak mendatang dipastikan menerapkan protokol kesehatan secara ketat mulai dari tahapan sampai dengan pemungutan suaranya.

“Kita juga harus bisa meyakinkan pemilih bahwa KPU, juga pemerintah sangat konsen terhadap kesehatan dan keselamatan dari Covid-19. Sehingga dengan penerapan protokol kesehatan yang ketat akan memberikan rasa aman yang kita harapkan tingkat partisipasi pemilih tetap pada kondisi yang baik,” ujar Presiden Jokowi dalam rapat terbatas di Istana Negara, Jakarta, Rabu (5/8).

Adanya Pilkada serentak di masa pandemi ini untuk pertama kalinya diselenggarakan di Indonesia. Namun di tengah pandemi, Pilkada serentak diharapkan bisa berkualitas.

“Ini menjadi momentum yang baru untuk menampilkan cara-cara ber-Pilkada dengan cara baru, inovasi baik dalam berdemokrasi pada masa pandemi dari sisi penyelenggara dan sisi peserta,” ungkap Jokowi.

Jokowi mengatakan dirinya sudah mendapatkan laporan dari Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian bahwa pemerintah sudah menyiapkan anggaran bagi penyelenggaran Pilkada serentak ini. Sehingga saat ini tinggal ‎memantau antisipasi keamanan dan kerawanan dalam hajatan Pilkada serentak 2020 nanti.

“Nanti saya meminta laporan antisipasi keamanan dan kerawanan dalam Pilkada ini yang menyangkut kurang lebih 270 Pilkada baik pemilihan gubernur, bupati dan wali kota,” ungkapnya.

Rincian anggaran untuk Komisi Pemilihan Umum (KPU) mencapai Rp 10 triliun dengan realisasi Rp 7,5 triliun. Sementara itu, anggaran Badan Pengawas Pemilu atau Bawaslu menyentuh Rp 3,4 triliun dan sudah direalisasikan oleh daerah mencapai Rp 2,4 triliun. Selain itu, anggaran untuk pengamanan sebesar Rp 1,5 triliun.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu A. Yani Pontianak yang berlokasi di kawasan…

3 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

5 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

5 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

5 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

5 hours ago

Segini Biaya Pembangunan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani (A. Yani) di Kawasan Gelora Khatulistiwa…

5 hours ago