Categories: Nasional

Jemaah Masjid Batal Berkurban, Uang Pembeli Sapi Diduga Dibawa Kabur Oknum Mahasiswa

KalbarOnline.com, KUPANG – Panitia hari raya kurban Mushola Al Faidah Oesapa, Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur terpaksa menunda penyembelihan hewan, gara-gara lantaran uang kurban sebanyak Rp 23,5 juta hilang, saat sedang dilakukan salat, Rabu (29/7) lalu.

“Kejadian ini sungguh membuat kami sangat terkejut. Saya sebagai penanggung jawab akan menggantinya,” kata penanggung jawab uang kurban Nurdin Kajide yang juga masuk dalam panitia hari raya kurban di musala itu.

Namun kata dia, sejumlah jemaah di musala itu sudah mengiklaskannya dan sudah ada kesepakatan untuk menunda terlebih dahulu hari raya penyembelihan hewan ini mengingat tak ada uang yang bisa digunakan untuk membeli hewan kurban.

Bagi Nurdin sendiri, kehilangan puluhan juta uang itu menjadi sebuah tekanan tersendiri bagi dirinya, mengingat ia adalah penanggung jawab. Dia pun berniat untuk menggantinya agar pelaksanaan hari raya Iduladha tetap berjalan normal.

Nurdin mengatakan bahwa untuk pengadaan kurban, pihaknya sudah membayar uang panjar Rp 20 juta dan rencananya uang yang hilang dipakai untuk melunasi harga hewan yang belum dilunasi.

“Ini musibah, tetapi kami akan tetap mengganti uang tersebut,” ujarnya.

Nurdin mengaku bahwa pihaknya mencurigai seorang oknum mahasiswa yang sempat berada di musala itu saat pihaknya sedang melakukan salat. Usai shalat uang tersebut raib dan oknum mahasiswa itu juga ikut menghilang.

Menanggapi kejadian tersebut Kapolsek Kelapa Lima, AKP Andri Setiawan mengaku sudah mendapatkan laporan tersebut dan anggotanya sudah melakukan investigasi.

“Sudah ada laporan dan masih kami selidiki. Kami cukup kesulitan karena tidak adanya CCTV di musaala maupun di lokasi sekitar kejadian,” katanya.

Selain menggasak uang kurban, pelaku juga menggasak satu unit handphone yang disimpan bersama uang tersebut. Uang tersebut rencananya digunakan untuk membayar dua ekor sapi yang sudah ditawar. (antara/jpnn)

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Danau Empangau: Permata Tersembunyi di Bunut Hilir

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Danau Empangau, yang terletak di Kecamatan Bunut Hilir, Kabupaten Kapuas Hulu,…

6 hours ago

Mengabadikan Keindahan Alam di Bukit Penjamur: Destinasi Sunrise dan Sunset Terbaik di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Kalimantan - Bukit Penjamur, sebuah spot menakjubkan untuk menikmati keindahan matahari terbit dan terbenam,…

6 hours ago

Bejat! Delapan Pria di Suhaid Setubuhi Gadis 15 Tahun Secara Bergiliran

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Delapan pria di Kecamatan Suhaid, Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat melakukan…

7 hours ago

Kasus Perdagangan 109 Kilogram Sisik Trenggiling Mulai Sidang

KalbarOnline, Mempawah - Pengadilan Negeri Mempawah menggelar sidang perdana perkara perdagangan sisik trenggiling sebanyak 109,54…

7 hours ago

Bapaslon Muda-Suyanto Mundur dari Jalur Perseorangan

KalbarOnline, Pontianak - Bakal pasangan calon (bapaslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Barat tahun 2024,…

7 hours ago

Wabup Wahyudi Minta Dinas Terkait Proaktif Wujudkan Kapuas Hulu Layak Anak

KalbarOnline, Putussibau - Wakil Bupati Kapuas Hulu, Wahyudi Hidayat membuka secara resmi rapat koordinasi kabupaten…

9 hours ago