Categories: Infotainment

Hore, Toko Kue Ashanty Buka Kembali

KalbarOnline.com –  Penyanyi Ashanty kembali membuka bisnis kulinernya setelah terpaksa tutup karena pembatasan aktivitas akibat pandemi virus korona (Covid-19).

Istri Anang Hermansyah itu mengaku senang karena aktivitas telah berangsur pulih. Meski demikian sejumlah adaptasi normal baru pun coba ia terapkan di toko kuenya yang berada di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan, sesuai dengan anjuran pemerintah. “Jadi Alhamdulillah sekarang udah mulai ngantor. Udah bisa buka tapi cuma take away juga, tapi mesti jaga jarak kan ikutin protokol kesehatan,” kata Ashanty saat berbincang di Jakarta, Senin (8/6), seperti dikutip dari Antara. “Udah mulai ini, mulai masuk kantor, kan udah dua bulan lebih di rumah, paling keluar sekali dua kali,” tambahnya.

Walaupun pengunjung belum ramai seperti biasanya, namun Ashanty tetap bersyukur. Dia mengatakan, anak-anaknya juga perlahan kembali beraktivitas di tengah adaptasi normal baru. “Arsy dan Arsya sehat itu lagi berenang, jadi karena kita new normal mulai aktivitas, mulai kegiatan berenang. Lusa aku mau ke Sukabumi kan ngajak anak anak mau ketemu keluarga di sana,” katanya. (*)

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

38 mins ago

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

4 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

4 hours ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

4 hours ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

4 hours ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

9 hours ago