Categories: Kubu Raya

Terus Bergerak, Koalisi Pemuda Rasau Jaya Semprot Disinfektan Secara Mandiri

KalbarOnline, Kubu Raya – Sejumlah pemuda di Kecamatan Rasau Jaya, Kabupaten Kubu Raya yang tergabung dalam Relawan Gerakan Bersih-bersih, terus bergerak melakukan upaya dini pencegahan penularan virus corona.

Setelah sebelumnya menyediakan empat fasilitas pencucian tangan atau wastafel dan diapresiasi Bupati Kubu Raya, Muda Mahendrawan, para pemuda ini terus bergerak beraksi.

Seperti yang dilakukan pada Kamis (26/3/2020) kemarin. Para pemuda ini melakukan penyemprotan disinfektan di rumah-rumah ibadah.

“Hari ini kami melakukan penyemprotan disinfektan ke rumah-rumah ibadah di Rasau Jaya Umum. Nantinya akan kami lanjutkan di rumah ibadah dan fasilitas umum lainnya,” kata Ismail, salah satu anggota Relawan Gerakan Bersih-bersih.

Ia mengatakan, kegiatan ini merupakan lanjutan dari beberapa hari sebelumnya dan akan terus berlanjut.

“Jadi, gerakan kami ini didukung juga dari pemuda dari desa lain. Karena aksi kemanusiaan ini dari kita untuk kita. Kami akan terus bergerak,” terangnya.

Adi Juliadi, pemuda Desa Rasau Jaya Satu yang turut membantu aksi ini menambahkan, pihaknya juga akan menggerakan pemuda setempat dan selalu mendukung gerakan bersih-bersih ini.

“Saya siap dan selalu mendukung gerakan sosial teman-teman. Karena ini untuk kita semua,” ujarnya.

Pemuda yang akrab disapa Awank ini mengajak para pemuda untuk turun ke jalan melakukan aksi pencegahan dini. Karena, menurutnya, pemuda juga memiliki peran penting dalam mencegah penularan virus corona ini.

“Ayo kita turun melakukan aksi pencegahan. Kita harus bergerak cepat. Jangan tunggu ini itu lagi. Ini demi masyarakat semua,” imbaunya. (Fai/Ril)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu A. Yani Pontianak yang berlokasi di kawasan…

2 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

4 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

4 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

4 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

4 hours ago

Segini Biaya Pembangunan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani (A. Yani) di Kawasan Gelora Khatulistiwa…

5 hours ago