Categories: Nasional

Perangi Covid 19, FTI UMI dan IDI Makassar Lakukan Penyemprotan Disinfektan

KalbarOnline.com, MAKASSAR — Demi mencegah penyebaran covid 19, Ikatan Dokter Indonesia (IDI) cabang Makassar bersama tim relawan FTI UMI, gelar sosialisasi dan penyemprotan disinfektan di berbagai tempat, Kamis (26/3/2020).

Adapun tempat yang menjadi sasaran penyemprotan, antara lain kantor IDI Cabang Makassar, Rumah Sakit Dadi, Rumah Sakit Labuang Baji, Rumah Sakit Wisata UIT, Rumah Sakit Bhayangkara, dan Rumah Sakit Islam Faisal.

Sebelumnya, IDI cabang terbagi dalam 2 tim, tim pertama, bergerak menyebar brosur edukasi covid-19, nutrisi dan Alat Pelindung Diri APD ke berbagai puskesmas di Kota Makassar.

Sementara, tim kedua IDI Cabang Makassar dikoordinir oleh Irwan Gunawan, bersama Dekan FTI UMI, Zakir Sabara dengan tim relawan melakukan penyemprotan cairan disinfektan.

Dekan FTI UMI, Zakir Sabar menyampaikan,sampai saat ini, tim relawan FTI UMI telah melakukan 36 kali penyemprotan cairan disinfektan di berbagai kantor, rumah ibadah dan rumah sakit di Kota Makassar

Sesuai komitmen sivitas akademika FTI UMI, Dokter di rumah sakit, maka semua produksi hand sanitizer, cairan disinfektan, dan masker buatan mahasiswa FTI UMI, kesemuanya akan didedikasikan untuk paramedis yang saat ini menjadi garda terdepan dalam penanganan wabah virus corona, katanya, melanjutkan.

“Semoga sinergi ini terus berlanjut dan berkembang menjadi solidaritas sosial yang kuat, agar kita semua mampu dan bahu membahu dalam melakukan pencegahan dan penanganan wabah covid-19,” papar dekan milenial tersebut. (iqbal)

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Survei Poltracking: Kalau Head to Head Midji-Norsan Menang di Atas 50 Persen

KalbarOnline, Pontianak - Calon Gubernur Kalbar, Sutarmidji menyebutkan, bahwa berdasarkan hasil simulasi survei yang dilakukan…

2 hours ago

Bupati Fransiskus Buka Festival Budaya Kabupaten Kapuas Hulu 2024

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan membuka secara resmi Festival Budaya Kabupaten Kapuas…

3 hours ago

Perempuan Muda Tewas Jatuh dari Lantai 3 Gym di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Seorang wanita muda berusia 22 tahun tewas jatuh dari lantai 3 bangunan…

3 hours ago

Pelaku Pengancaman Karyawan Laundry dengan Pistol Airsoft Gun di Pontianak Berhasil Ditangkap

KalbarOnline, Pontianak - Tim Resmob Polda Kalbar berhasil mengamankan pelaku pengancaman menggunakan senjata api jenis…

8 hours ago

Patung Pantak Dicuri, DAD Sabung: Jika Tidak Dikembalikan Kami Akan Buat Ritual

KalbarOnline, Pontianak - Dewan Adat Dayak Desa Sabung, Kecamatan Subah, Kabupaten Sambas akan melakukan ritual…

8 hours ago

Masjid Ismuhu Yahya Bagikan Daging Kurban ke Warga Non Muslim

KalbarOnline, Kubu Raya - Masjid Ismuhu Yahya di Kabupaten Kubu Raya turut melaksanakan pemotongan hewan…

8 hours ago