Categories: Nasional

Ibu Jokowi Wafat, PDIP Sulsel: Beliau Berhasil Lahirkan Pemimpin Bangsa

KalbarOnline.com, MAKASSAR– Duka atas atas wafatnya Ibu dari Presiden Joko Widodo, ikut dirasakan pengurus DPD PDIP Sulsel.

Melalui Sekretaris DPD PDIP Sulsel, Rudy Pieter Goni. Pengurus dan seluruh kader di Sulsel memberikan ucapan belasungkawa atas kepergian Sudjiatmi Notomiharjo.

“Ibunda yang luar biasa, yang telah melahirkan pimpinan bangsa seperti Pak Jokowi. Menjadi pengusaha , kemudian wali kota, gubernur, serta presiden RI 2 periode,” kata Rudy kepada fajar.co.id, Rabu malam (25/03/2020).

Rudy menyebutkan keberhasilan sosok Joko Widodo tentu tak lepas dari peran besar ibunda Bapak Presiden.

“Kami PDIP Sulsel sangat berduka dan memohon doa dari seluruh rakyat Sulsel agar Pak Presiden tabah dan ikhlas apalagi dalam kondisi bangsa seperti ini,” ungkapnya.

Diketahui Kabar duka menyelimuti istana, Ibunda Jokowi, Sudjiatmi Notomiharjo, meninggal dunia di Solo pada pukul 16.45 WIB, sore tadi.

“Iya, betul. Saya juga mendapatkan info tersebut dari sekretaris pribadi Bapak (Jokowi),” kata Juru Bicara Presiden Bidang Sosial, Angkie Yudistia. (mirsan/fajar)

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Wujud Kepedulian KSAD, Kodim Putussibau Bagikan Ransum dan Imukal TNI Untuk Pemenuhan Gizi Prajurit

KalbarOnline, Putussibau - Staf Logistik Kodim 1206/Putussibau membagikan susu imukal dalam rangka pemenuhan gizi prajurit,…

4 hours ago

Propam Polda Kalbar Lakukan Pembinaan Etika Profesi Polri di Polres Kapuas Hulu

KalbarOnline, Putussibau - Bidang  Propam Polda Kalbar melakukan pembinaan kepada personel Polres Kapuas Hulu, terutama…

5 hours ago

Wastra Unggulan Kalbar Diborong Istri-istri Menteri pada Peringatan HUT Dekranas di Kota Solo

KalbarOnline, Pontianak - Wastra Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) mampu menarik perhatian anggota Organisasi Aksi Solidaritas…

5 hours ago

Daftar Cawagub Kalbar di PPP, Budi Perasetiyono: Kembali ke Rumah

KalbarOnline.com - Budi Perasetiyono terus menunjukkan keseriusannya dalam kontestasi Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalbar…

5 hours ago

Bejat! Delapan Pria di Suhaid Setubuhi Gadis 15 Tahun Secara Bergiliran

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Delapan pria di Kecamatan Suhaid, Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat melakukan…

7 hours ago

Dekranasda Kapuas Hulu Juara Harapan 2 Parade Mobil Hias Tingkat Nasional

KalbarOnline, Solo - Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan bersama Ketua Dekranasda Kapuas Hulu, Angeline Fremalco…

8 hours ago