Ibunda Wafat, Presiden Jokowi Langsung Berangkat ke Solo

KalbarOnline.com — Usai mendengar kepergian ibundanya, Sudjiatmi Notomiharjo, Rabu (25/3) sore, Presiden Joko Widodo langsung menuju Solo, Jawa Tengah. Hal tersebut disampaikan oleh Deputi Bidang Protokol, Pers dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin.

“Presiden dalam penerbangan menuju Solo saat ini,” kata Bay saat dikonfirmasi.

Sementara itu, mengenai penyebab kepergian Sudhiatmi belum diketahui hingga saat ini. Tenaga Ahli Utama Kantor Staf Presiden ( KSP) Donny Gahral Adian mengatakan, tim dokter yang menangani ibu dari Kepala Negara itu akan mengumumkannya.

Baca Juga :  Satgas Covid-19 Beri Izin Pemda Soal Pembukaan Sekolah di 2021

“Nanti dokter akan konferensi pers di Solo untuk lebih jelasnya. Presiden sudah berangkat ke Solo,” kata Donny.

Baca Juga :  Sutarmidji Terima Bantuan Presiden untuk Korban Banjir Sintang

Sebelumnya, ibu dari Presiden Jokowi itu meninggal dunia pada Rabu (25/3) sore ini. Sang ibu dikabarkan meninggal di Solo pada pukul 16.45 tadi.

“Iya, betul. Saya juga mendapatkan info tersebut dari sekretaris pribadi Bapak (Jokowi),” kata Juru Bicara Presiden Bidang Sosial Angkie Yudistia. (JPNN)

Comment