Categories: Nasional

Ini Alasan Rossi Berbicara dengan Motornya dan Momen Ia Merasa Takut Jelang Balapan

KalbarOnline.com,
JEREZ—Rider gaek MotoGP, Valentino Rossi buka-bukaan soal kebiasaan yang kerap
ia lakukan jelang balapan. Termasuk berbicara dengan motornya dan perasaannya
menjelang balapan.

Pembalap berusia 41 tahun menjelaskan, berjongkok di samping motornya sebelum balapan adalah kebiasaan wajibnya. Ia mengaku berkomunikasi dengan tunggangannya untuk memastikan bahwa mereka akan berjuang bersama.

“Biasanya sebelum start aku berjongkok di samping sepeda motorku, aku berbicara dengannya. Aku katakan padanya bahwa sejak saat itu hanya aku dan dia, bahwa kita akan mencoba untuk naik podium dan bahwa dia harus membantuku,” beber Rossi di Crash.

Ia menegaskan, dirinya sangat percaya pada komunikasi dia dengan motornya. “Dia belum pernah menjawab saya, tetapi saya sangat mempercayainya. Jika dia berbicara kepada saya, saya tidak akan terkejut!” tegasnya.

Momen ini menurut Rossi akan sangat ia rindukan kelak ketika sudah pensiun. “Ketika saya berhenti balap, perasaan inilah yang paling saya rindukan, sebelum memulai balapan,” jelas rider Italia tersebut.

Menurut
Rossi, sebelum balapan berlangsung, ada perasaan benar-benar luar biasa. “Anda
memiliki banyak adrenalin dan keinginan untuk berpadu dengan baik dengan rasa
takut membuat kesalahan adalah perasaan yang tak terlupakan,” tuturnya.

Ia mengakui, perasaan takut muncul sesaat setelah balapan Moto2 berlangsung. “Banyak
pembalap berlomba hanya untuk (intensitas) apa yang Anda rasakan setelah
pemanasan sampai Anda berada di grid. Tetapi saat terburuk adalah ketika Moto2
dimulai, karena Anda mulai takut, Anda tahu bahwa segera setelah itu adalah giliran
Anda. Lalu ketika lampu hijau padam, kamu melaju. Kamu hampir masuk ke dimensi
lain,” kata Rossi. (amr)

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Sekda Alexander Apresiasi Capaian WTP ke-10 Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo memberikan apresiasi atas penerimaan opini Wajar Tanpa Pengecualian…

28 mins ago

Sempat Diguyur Hujan, Sekda Ketapang Tutup Resmi Pekan Gawai Dayak ke-IV Kecamatan Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Sempat diguyur hujan, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo yang juga selaku Patih Jaga…

31 mins ago

Sukses Menambah Pelanggan, Kunci Membaiknya Kinerja PLN 2023, Terbanyak dari Golongan Rumah Tangga

KalbarOnline, Jakarta - PT PLN (Persero) sukses mencatatkan penambahan pelanggan sebanyak 3,5 juta menjadi total…

39 mins ago

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

2 hours ago

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

5 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

5 hours ago