Categories: Nasional

Tidak Berkumpul, Itu Sudah Berbuat Baik untuk Kehidupan

KalbarOnline.com, MAKASSAR – – Berbuat baik bisa dilakukan dengan banyak cara. Memberi, menolong, membantu, bahkan yang sangat simpel, tidak butuh tenaga dan biaya, tersenyum.

Anggota DPRD Sulsel, Haidar Majid menyampaikan dikekinian, berbuat baik itu bisa juga dalam bentuk “melindungi diri” atau “menjauhkan diri” dari ancaman pandemi covid-19. Salah satu caranya; hindar kumpul-kumpul, pertemuan atau apapun namanya yang tidak mendesak untuk dilakukan.

“Kenapa “melindungi dan menjauhkan diri” dari ancaman pandemi covid-19 saya kategorikan sebagai “berbuat baik”, karena dengan “melindungi diri dan menjauhkan diri” dari pandemi ini, sesungguhnya kita sedang melindungi dan menjauhkan anak kita, istri kita, keluarga kita, tetangga kita, sahabat kita, kota kita, propinsi kita dan negara kita dari pandemi ini,” kata Haidar.

Ia menyampaikan sikap patuh dan taat pada setiap ajakan kebajikan, bisa jadi salah satu langkah berbuat baik. Tidak merasa diri paling hebat, paling tahu, paling bisa, paling jago, paling besar kepala, juga mungkin menjadi langkah perbuatan baik.

“Di tengah pusaran masalah serius yang sedang kita hadapi bersama belakang ini, sebaiknya kita berbuat baik, setidaknya untuk diri sendiri. Tetap di rumah, hindari kumpul-kumpul yang tidak mendesak, jaga jarak interaksi minimal dua meter, rajin cuci tangan pakai sabun,” katanya. Politikus Partai Demokrat ini menyampaikan berbuat baik setidaknya untuk diri sendiri, bukanlah langkah egois. Sebab juga berarti kita sedang berbuat baik untuk banyak orang, memutus mata rantai pergerakan pandemi covid-19. (nur/ACI)

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Wujud Kepedulian KSAD, Kodim Putussibau Bagikan Ransum dan Imukal TNI Untuk Pemenuhan Gizi Prajurit

KalbarOnline, Putussibau - Staf Logistik Kodim 1206/Putussibau membagikan susu imukal dalam rangka pemenuhan gizi prajurit,…

2 hours ago

Propam Polda Kalbar Lakukan Pembinaan Etika Profesi Polri di Polres Kapuas Hulu

KalbarOnline, Putussibau - Bidang  Propam Polda Kalbar melakukan pembinaan kepada personel Polres Kapuas Hulu, terutama…

2 hours ago

Wastra Unggulan Kalbar Diborong Istri-istri Menteri pada Peringatan HUT Dekranas di Kota Solo

KalbarOnline, Pontianak - Wastra Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) mampu menarik perhatian anggota Organisasi Aksi Solidaritas…

3 hours ago

Daftar Cawagub Kalbar di PPP, Budi Perasetiyono: Kembali ke Rumah

KalbarOnline.com - Budi Perasetiyono terus menunjukkan keseriusannya dalam kontestasi Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalbar…

3 hours ago

Bejat! Delapan Pria di Suhaid Setubuhi Gadis 15 Tahun Secara Bergiliran

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Delapan pria di Kecamatan Suhaid, Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat melakukan…

4 hours ago

Dekranasda Kapuas Hulu Juara Harapan 2 Parade Mobil Hias Tingkat Nasional

KalbarOnline, Solo - Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan bersama Ketua Dekranasda Kapuas Hulu, Angeline Fremalco…

6 hours ago