Categories: Nasional

CFD Ditiadakan, Ketua Gugus Sebut Masih Bisa Bersepeda

KalbarOnline.com, MAKASSAR — Warga Kota Makassar tidak akan lagi menikmati Car Free Day (CFD) setidaknya hingga dua minggu kedepan, mengingat imbauan pemerintah terkait pengurangam aktivitas dan menghindari tempat keramaian.

Ketua Gugus Tugas Makassar, Muhammad Ansar mengatakan car free day ditiadakan untuk mencegah penyebaran covid-19 sekaligus menindaklanjuti imbauan dari perintah pusat mengenai pengurangan aktivitas di luar rumah.

“Iya memang kita tutup, karena mengikuti perintah dari pusat, kita tidak boleh melakukan kegiatan yang sifatnya orang banyak,” kata Ansar kepada fajar.co.id, Sabtu (21/3/2020).

Tetapi kalau sekadar bersepeda tidak apa-apa, itu kan tidak bersentuhan, jangan bersepeda terus singgah di warkop, Saya sendiri sering bersepada, kata dia.

Lebih jauh, penutupan tersebut bukan hanya di tiga titik, “Bukan hanya 3 titik, tetapi semua tempat tempat yang mengundang banyak orang,” ungkapnya.

Disinggung mengenai sampai kapan akan ditutup, pihaknya belum bisa memastikan hal tersebut, mengingat jumlah pasien positif masih terus bertambah.

“Untuk sampai kapan, kita lihat dulu kondisi nantinya, apalagi sekarang kasus masih terus bertambah,” ujarnya. (iqbal)

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Pj Gubernur Harisson Harapkan HMI Kuat Secara Intelektual dan Mandiri Secara Finansial

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri kegiatan pelantikan pengurus Badan Koordinasi (Badko)…

4 hours ago

Kodim Putussibau Razia Pemain Layangan di Wilayah Putussibau Kota

KalbarOnline, Putussibau - Anggota Kodim 1206/Putussibau beserta Satpol PP Kabupaten Kapuas Hulu melaksanakan razia penertiban…

6 hours ago

Jadi Tuan Rumah, Polda Kalbar Ajak Masyarakat Dukung dan Sukseskan Kejuaraan Proliga Volley 2024

KalbarOnline, Pontianak - Polda Kalbar meminta kepada seluruh masyarakat Kalbar dapat mendukung dan turut memeriahkan…

7 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Kejurnas Angkat Besi di GOR Pangsuma Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson membuka kejuaraan nasional (kejurnas) angkat…

7 hours ago

Harisson Lantik Pengurus LPTQ Provinsi Kalbar Periode 2024 – 2029

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson melantik Pengurus LPTQ Provinsi Kalimantan Barat…

7 hours ago

Optimalisasi Peran Tim Pendamping Keluarga Cegah Stunting

KalbarOnline, Pontianak - Peran keluarga perlu dioptimalkan dan menjadi entitas utama dalam pencegahan stunting. Untuk…

7 hours ago