Categories: Nasional

Cegah Penyebaran Covid-19, Golkar Sulsel Peduli Tetangga

KalbarOnline.com, MAKASSAR — Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Sulsel ikut berpartisipasi dalam mencegah penyebaran virus corona (Covid-19).

Caranya melalui program Golkar Peduli Tetangga. Lewat program ini, pengurus DPD Golkar dan anggota DPRD dari fraksi Golkar akan membagikan masker dan player informasi seputar Covid-19.

Ketua Bidang Organisasi DPD I Golkar Sulsel, Muh Risman Pasigai mengatakan, pihaknya menyiapkan 8 ribu masker dan 4 ribu player informasi.

“Kami mulai hari Selasa secara serentak di semua titik rumah tetangga pengurus Partai Golkar. Player ini memuat informasi terkait pencegahan virus corona,” kata Risman kepada fajar.co.id, Sabtu (21/3/2020).

Tak hanya itu, DPD Golkar Sulsel mendukung penuh kebijakan dan langkah yang ditempuh Pemprov Sulsel dan jajarannya dalam penanganan Covid-19.

“Kami berharap Pemprov Sulsel mengambil langkah preventif secepatnya untuk mencegah penyebaran Covid-19,” ungkap Risman.

Pihaknya juga meminta masyarakat serius mematuhi imbauan pemerintah untuk beraktivitas di rumah guna mencegah penyebaran virus corona (Covid-19).

Risman mengatakan langkah jaga jarak (social distancing) dengan beraktivitas di rumah sangat penting menekan penyebaran corona. (Mirsan)

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

2 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

2 hours ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

2 hours ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

3 hours ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

7 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

18 hours ago