Categories: Nasional

Cegah Covid-19, Anggota Komisi I Minta Pemda Perketat Wilayah Perbatasan

KalbarOnline.com, MAKASSAR — Anggota Komisi I DPR RI, Mitra Fakhruddin, meminta Pemda kabupaten/kota di Sulsel memperketat alur keluar masuk orang di daerah perbatasan. Terlebih di Sulsel sudah ada dua pasien covid-19.

“Saya meminta kepada semua instansi pemerintahan untuk menjaga wilayah perbatasan daerah. Sehingga kita bisa mengidentifikasi warga kita yang keluar masuk daerah,” kata Mitra kepada Fajar.co.id, Sabtu (21/3/2020).

Sebagai legislator yang membidangi pemerintahan daerah, dia berharap Pemda se-Sulsel meningkatkan kewaspadaan dalam menghadapi wabah covid-19. Caranya semaksimal mungkin melakukan kegiatan yang bersifat pencegahan penularan wabah Covid-19.

“Kepala daerah menginstruksikan kepada seluruh ASN untuk tidak melakukan perjalanan keluar daerah baik keluar kabupaten dan keluar provinsi. Termasuk meniadakan sementara waktu kegiatan pengumpulan banyak orang,” pintanya.

Bagi camat yang bertugas sebagai pimpinan teritorial tertinggi di kecamatan, politisi PAN ini berharap senantiasa melakukan kordinasi kepada seluruh lurah dan kepala desa. Terutama mengenai pengawasan bagi masyarakat yang baru tiba dari luar daerah.

“Segera melaporkan ke tenaga kesehatan jika ada tanda atau gejala yang mengarah kepada terjangkitnya seseorang akan virus Covid-19,” tegasnya.

Terakhir, Mitra meminta seluruh masyarakat di Sulsel agar tetap tenang dan menjaga kesehatan lingkungannya. Pembatasan interaksi untuk sementara waktu di tiap lingkungan masyarakat sangat diperlukan untuk menekan resiko massifnya wabah Virus Covid-19. (Mirsan)

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Sambut Hari Lingkungan Hidup Sedunia, Ratusan Relawan PLN Banjiri Bantaran Sungai Besar Banjarbaru

KalbarOnline.com – PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan menyelenggarakan…

11 mins ago

Pria di Kapuas Hulu Sembunyikan Sabu di Baju Korpri

KalbarOnline, Putussibau - Satuan Reserse Narkoba Polres Kapuas Hulu bersama Polsek Suhaid menangkap seorang pria…

2 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Hadiri Perayaan Waisak bersama Permabudhi Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Pemkab…

2 hours ago

Mau Beli Rokok Tapi Tak Punya Uang, Pria di Kubu Raya Nekat Curi Kotak Amal

KalbarOnline, Kubu Raya - Pria berinisial RO (32 tahun) warga Kubu Raya diamankan pihak kepolisian…

2 hours ago

RSUD Pontianak Sosialisasikan Hidup Sehat Tanpa Rokok

KalbarOnline, Pontianak - Merokok tidak saja berbahaya untuk diri sendiri tetapi juga orang yang berada…

2 hours ago

Ani Sofian Seruput Kopi Aming bersama Pj Wali Kota Madiun

KalbarOnline, Balikpapan - Kota Pontianak dikenal dengan kekayaan kuliner yang beraneka ragam. Bahkan sebagian orang…

2 hours ago