Categories: Nasional

None Minta Pemerintah ‘Rumahkan’ Guru

KalbarOnline.com, MAKASSAR— Ketua Pengurus Besar (PB) Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI), Irman Yasin Limpo mengapresiasi langkah beberapa kepala daerah yang telah mengambil keputusan meliburkan anak sekolah.

Langkah itu memang perlu diambil menyikapi makin berkembangnya Covid19. Diharapkan dengan langkah ini, mampu menekan tingkat penularan virus tersebut.

Hanya saja, kata None (sapaan akrab Irman Yasin Limpo) upaya meliburkan sekolah demi mencegah penyebaran Covid-19 harus dilakukan menyeluruh. Dia meminta kepada pemerintah agar guru juga “dirumahkan”.

Pasca merebaknya virus corona, meskipun proses belajar siswa dipindahkan ke rumah, guru masih diwajibkan ke sekolah. “Saya minta untuk guru juga dirumahkan,” kata None, Jumat (20/03/2020).

Menurut bakal calon Wali Kota Makassar ini, proses belajar dalam situasi saat ini, tetap harus melalui sistem online. Interaksi dengan anak-anak dalam online juga merelaksasi stres diantara sesama anak dan juga guru.

“Mereka bisa ceria dan guyon serta bersosialisasi dengan online, apakah melalui aplikasi Zoom, Google Class Room, dan sebagainya,” terangnya.

None menuturkan, guru menjadi bagian edukasi dalam memberdayakan masyarakat untuk menghadapi virus corona. Begitupun dengan para orang tua.

“Saat bom Nagasaki dan Hiroshima di Jepang, maka Kaisar Jepang meminta agar guru menjadi yang prioritas diselamatkan,” imbuhnya.

None mengimbau agar para guru tetap semangat, gelorakan semangat pengabdian, dan tetap waspada serta berhati-hati. (Mirsan)

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

11 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

12 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

12 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

13 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

1 day ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

1 day ago