Categories: Ketapang

Kuasa Hukum Sebut Hendri Sibuea Tidak Sendirian di Kasus Korupsi Sumur Pantek

KalbarOnline, Ketapang – Kuasa hukum tersangka kasus korupsi yang menyeret mantan Kepala Bidang (Kabid) Pengelolaan Lahan dan Air (PLA) Dinas Pertanian dan Peternakan (Distanak) Ketapang, Hendri Sibuea, Lauode Silitonga menyebutkan, pihaknya pada saat di persidangan nanti akan membuka beberapa bukti.

Karena menurut Lauode Silitonga pada beberapa kasus tindak pidana korupsi yang pernah ia pelajari, para pelaku korupsi tidak akan dapat melakukan tindakan korupsi kalau hanya bermain sendirian.

“Kita akan melakukan pembelaan semaksimal mungkin. Untuk kasus ini yang kami pelajari baru 1 terdakwa, yaitu klien kami, padahal kita ketahui kalau kasus korupsi ini tidak pernah sendiri, pelakunya  jamak, tidak satu orang saja,” katanya, Jumat (20/3/2020).

Lauode Silitonga juga menyebutkan kalau pihaknya sudah mengantongi beberapa bukti yang dapat dibuka saat persidangan nanti, bukti tersebut menegaskan bahwa kliennya tidak bekerja sendiri dalam dugaan korupsi
pekerjaan pembangunan sumur pantek tahun anggaran 2015.

“Kita ada bukti bukti juga, perjanjian beliau sama orang lain, kuitansi, perjanjian kerja sama, nanti akan kita akan buka di pengadilan,” ungkapnya.

Lauode silitonga juga berharap atas itikad baik kliennya yang sudah menyerahkan uang sebesar Rp504.000.000 ke kas daerah dapat menjadi pertimbangan dalam putusan hukuman kepada kliennya di persidangan.

“Pengembalian uang itu ada itikad baik dari klien kita ya, pengembalian uang klien kita itu sebelum masuk ke penyidikan, sebelum penetapan tersangka. Kita berharap dengan pengembalian uang itu menjadi faktor untuk meringankan  bagi klien kami,” tandasnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: Ketapang

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

15 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

18 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

19 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

20 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

20 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

20 hours ago