Categories: Kabar

DPP Golkar Resmi Tetapkan Bakal Calon di Pilkada Banten, Ini Nama-namanya

KalbarOnline.com – Dewan Pengurus Pusat (DPP) Partai Golkar secara resmi menetapkan bakal calon kepala daerah dan wakil kepala daerah untuk pemilihan kepala daerah (pilkada) tahun 2020 di Provinsi Banten. Penetapan tersebut dilakukan berdasarkan survei tentang popularitas dan elektabilitas para bakal calon yang dinilai tinggi.

Mereka yang ditetapkan sebagai bakal calon kepala daerah dan wakil kepala daerah, yakni Ratu Tatu Chasanah-Pandji Tirtayasa untuk Pilkada Kabupaten Serang, Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan untuk Pilkada Kota Tangerang Selatan (Tangsel), dan Irna Narulita-Tanto Warsono Arban untuk Pilkada Kabupaten Pandeglang. Sementara untuk Pilkada Kota Cilegon ditetapkan Ratu Ati Marliati untuk bakal calon walikota.

“Alhamdulillah untuk Banten, DPP Partai Golkar sudah mendapatkan rekomendasi yang pertama. Yaitu sudah diberikan surat penetapan oleh DPP. Ini sebagai  hasil dari kontribusi, analisa dan survei yang telah dilakukan,” kata Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) DPP Partai Golkar Bidang Pemenangan Jawa-1, Andika Hazrumy di kantor DPP Partai Golkar, Jakarta, Jumat (20/3/2020).

ki-ka. Bacalon Bupati Kabupaten Serang Ratu Tatu Chasanah, Andika Hazrumy, Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan (Bacalon Walikota-wakil Walikota Tangsel) dan Pandji Tirtayasa berfoto bersama selepas ditetapkan sebagai pasangan calon di DPP Golkar, kemarin.

Untuk Pilkada Kota Cilegon, Ratu Ati Marliati diminta untuk melakukan komunikasi dan merumuskan pasangan calon. Ati diminta untuk mencari bakal calon wakil walikota Cilegon. “Para bakal calon yang sudah ditetapkan untuk melakukan komunikasi politik agar terbentuknya koalisi di masing-masing daerahnya. Rekomendasi ini untuk memudahkan komunikasi calon dengan partai lain sebagai dasar rekomendasi dari Golkar,” kata Andika.

Dia juga menegaskan, hasil rekomendasi Partai Golkar bisa berubah jika calon yang diusung tidak bekerja secara maksimal saat melakukan komunikasi dengan partai politik lainnnya. “Rekomendasi ini sebagai landasan calon untuk mempermudah komunikasi,” tegas Andika.

Ia menambahkan, hasil penetapan calon kepala daerah yang ditentukan oleh DPP Golkar berdasarkan survei dari popularitas dan elektabilitas calon. “Calon yang diusung juga termasuk memiliki kesempatan menang di daerahnya masing-masing,” tutur Wakil Gubernur Banten ini.

Setelah keluarnya surat penetapan tersebut. Ia berharap, masing-masing bakal calon bekerja secara maksimal guna mendapatkan koalisi partai yang kuat. “Kami optimistis dengan pasangan yang diusung akan mendapatkan suara terbanyak dari masyarakat,” tegas Andika.[asa]

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

4 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

4 hours ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

7 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

7 hours ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

9 hours ago

Honda PCX160: Motor Mewah dengan Performa Tangguh di Indonesia

KalbarOnline - Honda PCX160 kini hadir di Indonesia dengan pilihan mesin petrol yang menawarkan performa…

9 hours ago