Categories: Nasional

2 Positif Corona di Sulsel, 1 Meninggal, Pengumuman Belakangan Diketahui

KalbarOnline.com, MAKASSAR – Provinsi Sulsel sudah mulai diserang virus corona. Sedikitnya dua orang dinyatakan positif covid-19.

Gubernur Sulsel, Nurdin Abdullah mengakui ada warganya yang positif virus yang berasal dari virus dari negara China tersebut.

“Di Sulsel, kita sudah ambil sampel sebanyak 17. Enam diantaranya negatif, dan sembilan diantaranya masih menunggu hasil uji lab. Dua orang positif,” jelas mantan Bupati Bantaeng ini, kepada wartawan, Kamis (19/3/2020).

Namun satu diantaranya yang positif itu telah meninggal dunia. Sebelum menghembuskan napas terakhirnya, kata Nurdin, dia mengalami gejala awal corona seperti pada umumnya.

“Covid 285, Dinkes melakukan tracing umur 55 tahun, meninggal di RS Siloam. Dia sempat ibadah umrah tanggal 25 Februari hingga 3 Maret 2020. Lalu Meninggal 15 Maret sebelum mengetahui hasilnya diketahui. Dia orang Makassar,” tambahnya.

Selain Covid 285, juga ada covid 286. Pasien yang satu ini, sempat berkontak langsung dengan orang yang terjangkit. Namun pasien yabg satu ini, berbeda dengan pasien lainnya yang sudah mengalami gejala awal corona.

“Kini dia telah diisolasi di RS Wahidin, tetapi kondisinya dia sehat. Dia laki-laki,” ujarnya. (Agus)

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Sore Ini, GOR Terpadu A Yani Pontianak Diresmikan

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani di Kawasan Gelora Khatulistiwa Pontianak, Jalan…

2 hours ago

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

16 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

16 hours ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

18 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

18 hours ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

20 hours ago