Categories: Pontianak

Pemkot Pontianak Tutup Sementara Taman Alun Kapuas

Antisipasi Penyebaran Virus Corona

KalbarOnline, Pontianak – Mengantisipasi penyebaran virus corona (Covid-19) di Kota Pontianak, terutama di ruang-ruang publik yang menjadi pusat keramaian, Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menutup sementara Taman Alun Kapuas.

“Taman Alun Kapuas untuk sementara kami tutup mulai hari ini hingga batas waktu yang belum ditentukan,” ujar Kepala Dinas Perhubungan Kota Pontianak, Utin Srilena Candramidi, Senin (16/3/2020).

Langkah tersebut dilakukannya untuk meminimalisir dan mempersempit ruang gerak penyebaran Covid-19 di Wilayah Pontianak. Penutupan ini, kata Utin, hanya bersifat sementara.

“Jika kondisi sudah memungkinkan, maka akan kita buka kembali Taman Alun Kapuas ini,” ucapnya.

Taman Alun Kapuas merupakan satu diantara ruang publik atau ruang terbuka hijau yang kerap dikunjungi masyarakat untuk bersantai dan menikmati pemandangan pinggir Sungai Kapuas. Selain menutup Taman Alun Kapuas, Pemkot Pontianak juga meliburkan siswa TK/PAUD, SD dan SMP. Utin menegaskan, apabila ditemukan pelajar yang berkeliaran di Taman Alun Kapuas, pihaknya bersama Satpol PP akan mengamankannya.

“Kebijakan meliburkan siswa ini untuk memutus jaring penyebaran virus corona agar tidak meluas,” ungkapnya. (jim/prokopim)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

18 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

21 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

22 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

22 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

23 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

23 hours ago