Categories: Pontianak

Pemkot Pontianak Tutup Sementara Taman Alun Kapuas

Antisipasi Penyebaran Virus Corona

KalbarOnline, Pontianak – Mengantisipasi penyebaran virus corona (Covid-19) di Kota Pontianak, terutama di ruang-ruang publik yang menjadi pusat keramaian, Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menutup sementara Taman Alun Kapuas.

“Taman Alun Kapuas untuk sementara kami tutup mulai hari ini hingga batas waktu yang belum ditentukan,” ujar Kepala Dinas Perhubungan Kota Pontianak, Utin Srilena Candramidi, Senin (16/3/2020).

Langkah tersebut dilakukannya untuk meminimalisir dan mempersempit ruang gerak penyebaran Covid-19 di Wilayah Pontianak. Penutupan ini, kata Utin, hanya bersifat sementara.

“Jika kondisi sudah memungkinkan, maka akan kita buka kembali Taman Alun Kapuas ini,” ucapnya.

Taman Alun Kapuas merupakan satu diantara ruang publik atau ruang terbuka hijau yang kerap dikunjungi masyarakat untuk bersantai dan menikmati pemandangan pinggir Sungai Kapuas. Selain menutup Taman Alun Kapuas, Pemkot Pontianak juga meliburkan siswa TK/PAUD, SD dan SMP. Utin menegaskan, apabila ditemukan pelajar yang berkeliaran di Taman Alun Kapuas, pihaknya bersama Satpol PP akan mengamankannya.

“Kebijakan meliburkan siswa ini untuk memutus jaring penyebaran virus corona agar tidak meluas,” ungkapnya. (jim/prokopim)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Sekda Alexander Apresiasi Capaian WTP ke-10 Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo memberikan apresiasi atas penerimaan opini Wajar Tanpa Pengecualian…

2 hours ago

Sempat Diguyur Hujan, Sekda Ketapang Tutup Resmi Pekan Gawai Dayak ke-IV Kecamatan Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Sempat diguyur hujan, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo yang juga selaku Patih Jaga…

2 hours ago

Sukses Menambah Pelanggan, Kunci Membaiknya Kinerja PLN 2023, Terbanyak dari Golongan Rumah Tangga

KalbarOnline, Jakarta - PT PLN (Persero) sukses mencatatkan penambahan pelanggan sebanyak 3,5 juta menjadi total…

2 hours ago

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

3 hours ago

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

6 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

6 hours ago