Categories: Kabar

Sekolah di Tangsel Belajar di Rumah Sampai 28 Maret Demi Cegah Corona, Ini Edarannya

KalbarOnline.com – Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) melaui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud) Kota Tangsel mengeluarkan edaran tentang pengalihan kegiatan belajar dan mengajar siswa di seluruh Kota Tangsel.

Kepala Dindikbud Kota Tangsel Taryono mengatakan surat edaran dengan nomor 440/1507-Dindikbud ini dikeluarkan untuk mencegah penyebaran wabah Covid-19 atau Virus Corona.

“Semua satuan lembaga pendidikan baik swasta maupun negeri yang menjadi kewenangan Kota Tangsel mengalihkan sementara aktivitas belajar dari kembang/sekolah ke rumah pada 16 Maret sampai dengan 28 Maret,” ungkap Taryono menjelaskan, Minggu (15/3/2020).

Menurut Taryono, seluruh peserta didik tetap belajar efektif di rumah melalui kelas jauh yang diberikan oleh guru yang dikembangkan oleh Pustekom dan Pusdatim Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan di bawah pemantaun guru dan orangtua.

“Kepala sekolah dan guru akan memastikan pelayanan belajar di rumah berjalan efektif. Guru tetap masuk ke sekolah dengan menerapkan standar kesehatan yang ada,” katanya.

Selain itu, Taryono menegaskan, jadwal Ujian Semester dan Ujian Nasional Berbasis Komputer tidak berubah atau sesuatu jadwal. “Pelaksanaan UNBK ini dengan menerapkan protokol kesehatan yang diterapkan BSNP pada 12 Maret lalu,” tambahnya. [rif]

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Pemerintah Sosialisasikan Peraturan Bupati Ketapang Nomor 19 Tahun 2022

KalbarOnline, Ketapang - Asisten Sekda bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Pemkab Ketapang, Heryandi membuka sosialisasi…

3 mins ago

Bupati dan Wakil Bupati Ketapang Serahkan SK ke 894 PPPK Formasi 2023

KalbarOnline, Ketapang - Bupati Ketapang, Martin Rantan bersama Wakil Bupati Ketapang, Farhan menyerahkan Surat Keputusan…

5 mins ago

Jalan Rusak, Warga Desa Sungkung Bengkayang Terpaksa Tandu Warga Sakit ke Puskesmas

KalbarOnline, Bengkayang -  Warga Desa Sungkung, Kecamatan Siding, Kabupaten Bengkayang, Kalimantan Barat, mengeluhkan kondisi jalan…

7 mins ago

Pedagang Pasar Flamboyan Semakin Maju Bersama Bank Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Selama 10 tahun, Kamariah (30 tahun) menjalankan usahanya berjualan sembako di Pasar…

2 hours ago

DPRD Sampaikan Rekomendasi Tanggapi LKPJ Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Pontianak menyampaikan sejumlah rekomendasi terhadap Laporan…

2 hours ago

Windy Prihastari Ikuti Makan Malam Bersama Ibu Negara di Puncak Peringatan HUT Dekranas 2024

KalbarOnline, Solo - Penjabat (Pj) Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kalimantan Barat (Kalbar), Windy…

2 hours ago