Categories: Kabar

Sekolah di Tangsel Belajar di Rumah Sampai 28 Maret Demi Cegah Corona, Ini Edarannya

KalbarOnline.com – Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) melaui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud) Kota Tangsel mengeluarkan edaran tentang pengalihan kegiatan belajar dan mengajar siswa di seluruh Kota Tangsel.

Kepala Dindikbud Kota Tangsel Taryono mengatakan surat edaran dengan nomor 440/1507-Dindikbud ini dikeluarkan untuk mencegah penyebaran wabah Covid-19 atau Virus Corona.

“Semua satuan lembaga pendidikan baik swasta maupun negeri yang menjadi kewenangan Kota Tangsel mengalihkan sementara aktivitas belajar dari kembang/sekolah ke rumah pada 16 Maret sampai dengan 28 Maret,” ungkap Taryono menjelaskan, Minggu (15/3/2020).

Menurut Taryono, seluruh peserta didik tetap belajar efektif di rumah melalui kelas jauh yang diberikan oleh guru yang dikembangkan oleh Pustekom dan Pusdatim Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan di bawah pemantaun guru dan orangtua.

“Kepala sekolah dan guru akan memastikan pelayanan belajar di rumah berjalan efektif. Guru tetap masuk ke sekolah dengan menerapkan standar kesehatan yang ada,” katanya.

Selain itu, Taryono menegaskan, jadwal Ujian Semester dan Ujian Nasional Berbasis Komputer tidak berubah atau sesuatu jadwal. “Pelaksanaan UNBK ini dengan menerapkan protokol kesehatan yang diterapkan BSNP pada 12 Maret lalu,” tambahnya. [rif]

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kantor Pertanahan Mempawah Ikut Tanam Pohon Serentak bersama Kementerian ATR/BPN

KalbarOnline, Mempawah - Dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia yang jatuh pada Tanggal 5…

4 hours ago

Setelah Pontianak, Disdikbud Kalbar Buka Dua SMA di Kubu Raya dan Bengkayang

KalbarOnline, Pontianak - Setelah membuka sekolah baru SMA Negeri 14 Pontianak di Kecamatan Pontianak Tenggara,…

6 hours ago

Marak “Manusia Silver” di Pontianak, Dokter Icha: Bisa Terkena Kanker Kulit

KalbarOnline, Pontianak - Keberadaan "manusia silver" masih banyak ditemukan di Pontianak, Kalbar. Hal ini mendapat…

7 hours ago

Sekda Ketapang Buka Sosialisasi Raperda Rencana Tata Ruang Wilayah

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo membuka kegiatan sosialisasi Rancangan Peraturan Daerah…

7 hours ago

Peringati HUT ke-60, Bank Kalbar Gelar Donor Darah

KalbarOnline, Pontianak - Berbagai kegiatan digelar oleh Bank Kalbar dalam rangka memperingati ulang tahunnya (HUT)…

7 hours ago

Pj Bupati Kamaruzaman Apresiasi Ajang Pemuda Pelopor

KalbarOnline, Kubu Raya – Penjabat (Pj) Bupati Kubu Raya, Syarif Kamaruzaman mengatakan, bahwa kepeloporan pemuda…

7 hours ago