Categories: Nasional

Setelah Tangan dan Kaki, Kepala dan Hati Bayi Malang di Takalar Ditemukan

KalbarOnline.com — Warga sekitar pantai Je’ne mendadak heboh. Pantai di Kabupaten Takalar itu baru saja ditemukan potongan tubuh bayi.

Kaki dan tangan bayi yang ditemukan terpisah itu, sebelumnya telah dibawa ke rumah sakit Padjonga Daeng Ngalle, Kabupaten Takalar.

Kini, potongan tubuh bayi lainnya kembali ditemukan oleh seorang warga bernama Masuki.

“Ini yang saya dapat tulang, hati dan batok kepala. Saat saya temukan, saya bungkus dengan kantong plastik,” katanya kepada wartawan, Sabtu (14/3/2020).

Masuki merasa prihatin dengan bayi tersebut yang meninggal secara sadis, tanpa campur tangan orang tuanya.

Akhirnya ia berinisiatif memungut potongan tubuh yang ia temukan tersebut, menggunakan kantong plastik warna hitam.

Kemudian ia gantung ke tembok salah satu rumah warga di sana, agar tidak diganggu, atau dimakan oleh hewan sekitar seperti anjing atau kucing.

“Saya yang bungkus supaya tidak dimakan anjing. Kalau tidak, pasti akan habis. Namun itu juga belum pasti bagian tubuh apanya. Nanti dilihat sama dokter,” tambahnya.

Potongan tubuh bayi itu kini telah dibawa oleh aparat kepolisian setempat, dan telah melakukan olah kejadian perkara di lokasi.

Beberapa warga sekitar di sana masih berkumpul, menyaksikan bagian tubuh bayi itu yang diamankan oleh polisi.

Sebelumnya, potongan tubuh bayi tersebut ditemukan oleh warga sekitar. Penemuan yang pertama itu adalah potongan kaki dan tangan bayi malang tersebut.

“Tolong jangan ada asumsi atau pendapat bahwa ini (bayi) dimutilasi. Kami masih menyelidiki,” kata salah seorang polisi yang enggan disebut identitasnya. (Agus)

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

29 mins ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

34 mins ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

44 mins ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

19 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

22 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

23 hours ago