Categories: Nasional

Cara Aryaduta Mengantisipasi Virus Corona

KalbarOnline.com, MAKASSAR– Penyebaran Virus Corona semakin bertambah dari hari ke hari, sehingga membuat para masyarakat resah jika ingin bepergian dan berkegiatan di luar khususnya di area public.

Terkait pencegahan virus corona atau Covid-19, Aryaduta tidak hanya berhati-hati, tapi juga serius dalam pencegahan virus ini. Pihak manajemen langsung menerapkan prosedur standar keamanan di lingkungan hotel, baik bagi para tamu maupun kepada karyawan/ti dan vendor yang memasuki area hotel.

Salah satu langka yang diambil oleh pihak manajemen Aryaduta yaitu melakukan pengukuran suhu tubuh bagi semua tamu yang akan memasuki area hotel. “Hal ini berlaku bagi semua orang yang akan memasuki area hotel, termasuk tamu, staf, dan vendor pemasok barang,” ungkap Nathalia, Marcom Aryaduta Makassar.

Selain mengukur suhu tubuh orang-orang yang akan masuk ke dalam area hotel, pihaknya juga menyediakan hand sanitizer pada pintu masuk hotel, dan area public lainnya di dalam area hotel.

Aryaduta juga menyediakan poster dan brosure mengenai pengetahuan bagaimana cara untuk melindungi orang lain dari terjangkit virus ini, sehingga orang mendapatkan edukasi bagaimana cara mencegah penyebaran virus ini, dan semua orang bisa mengambil tindakan antisipasi.

Dari Head Office Aryaduta juga sangat serius dalam hal ini, sehingga mereka telah mengeluarkan Standar Operational Procedure, cara mengantisipasi penyebaran virus ini di semua unit hotel Aryaduta seluruh Indonesia. (*/fajar)

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

5 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

9 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

10 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

10 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

10 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

10 hours ago