Categories: Sintang

Enam Peladang di Sintang Divonis Bebas

KalbarOnline, Sintang – Ribuan warga yang tergabung dalam Aliansi Solidaritas Anak Peladang (ASAP) bersorak gembira setelah mendengar Majelis Hakim di Pengadilan Negeri (PN) Sintang yang memutuskan enam orang terdakwa yang merupakan peladang tidak bersalah serta membebaskan peladang dari seluruh dakwaan, Senin (9/3/2020) seperti dilansir dari Antara Kalbar.

Majelis hakim yang dipimpin Hendro Wicaksono di ruang Cakra dalam bacaan putusan sidang kasus karhutla yang menjerat peladang mengatakan, peladang tidak terbukti secara sah dan meyakinkan bersalah melakukan tindak pidana sesuai dakwaan pertama, kedua dan ketiga. Majelis hakim membebaskan terdakwa dari semua dakwaan penuntut umum.

Sidang putusan perkara karhutla atas enam terdakwa berlangsung kondusif. Dalam sidang tersebut, majelis hakim yang mengadili perkara enam terdakwa bergantian membacakan putusan.

Sementara enam peladang yang menjadi terdakwa  juga tampak gembira mendengar putusan majelis hakim.

Sebelumnya Wakapolda Kalbar, Brigjen Pol Imam Sugianto, mengatakan personil TNI/Polri yang terlibat dalam pengamanan sidang adalah 2.793 orang, yang terdiri dari Polda Kalbar, Sat Brimob Polda Kalbar, Makorem 121/Abw, Kodim 1205/Stg, Porles Sintang, Polres Melawi, Yonif RK 644/Wls, Yonif 642/Kps, Yon Armed 16/Komposit.

Anggota di sebar di beberapa titik untuk memberikan rasa aman bagi masyarakat dalam melaksanakan aktivitas sehari-hari.

“Saya minta seluruh personil pengamanan agar mengedepankan sikap yang humanis kepada masyarakat yang melaksanakan aksi damai kawal sidang putusan di Pengadilan Negeri Sintang,” tukasnya. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: Sintang

Recent Posts

Pj Gubernur Harisson Hadiri Rakornas Pengendalian Inflasi 2024 bersama Presiden Joko Widodo

KalbarOnline, Jakarta – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengendalian…

1 min ago

Wujudkan Iklim Demokrasi Lebih Baik, Pemprov Kalsel Apresiasi PLN Gelar UKW PWI Se-Kalimantan

KalbarOnline, Kalsel - PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan…

3 mins ago

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

10 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

15 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

16 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

16 hours ago