Categories: HeadlinesNasional

Diduga Tenggelam, 6 Jam Dicari Kakek 50 Tahun Belum Ditemukan

KalbarOnline.com, MAKASSAR – Rampe Daeng Liwang belum ditemukan. Kakek 50 tahun itu diduga tenggelam di sebuah danau, jalan Manggala Raya 12, Kota Makassar.

Di lokasi, sejumlah aparat TNI, Polri, Basarnas hingga organisasi penyelamat lainnya turun ke lokasi. Warga sekitar pun demikian.

Perahu karet milik petugas dan milik warga ikut membantu pencarian. Pencarian itu dilakukan sejak malam kemarin sampai hari ini, Sabtu (7/3/2020) pukul 10.40 Wita.

“Informasi dari keluarganya Daeng Liwang, memang diduga tenggelam,” kata Dantim Basarnas Makassar, P Lukman kepada Fajar.co.id saat ditemui di lokasi.

Selama pencarian itu, kata Lukman, petugas hanya meraba di dalam air. Termasuk di beberapa enceng gondok yang berada di danau tersebut.

“Kami di lokasi meraba air. Ada juga alat ini untuk mengisi tabung oksigen milik petugas untuk penyelam,” tambah Lukman.

Selain itu, satu unit mobil ambulans telah dikerahkan. Adapula sebuah Damkar Makassar turun ke lokasi. Petugas kini masih melakukan pencarian hingga ke semua wilayah danau. (agus)

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Menikmati Keindahan Alam di Bukit Biang, Wisata Tersembunyi di Sanggau

KalbarOnline, Sanggau - Bukit Biang adalah salah satu destinasi wisata alam yang terletak di Desa…

8 hours ago

Keindahan Alam dan Kekayaan Budaya di Bukit Bengkawang, Surga Tersembunyi di Kalbar

KalbarOnline, Bengkayang - Bukit Bengkawang, sebuah destinasi wisata yang terletak di Kecamatan Jangkang, Kabupaten Bengkayang,…

8 hours ago

Menemukan Keindahan Alam di Bukit Bakmunt: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat dikenal sebagai tempat yang kaya akan keindahan alamnya. Salah satu…

8 hours ago

Menikmati Keindahan Malam di Jembatan Gantung Sekayam: Destinasi Wisata Tersembunyi di Tanjung Sekayam

KalbarOnline, Sanggau - Tanjung Sekayam, sebuah wilayah yang tersembunyi di Kecamatan Kapuas, Kalimantan Barat, menyimpan…

8 hours ago

Menjelajahi Keindahan Tersembunyi Air Terjun Kujato di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Jika Anda mencari destinasi wisata yang menawarkan keindahan alam yang masih alami…

8 hours ago

Air Terjun Riam Asam Telogah: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat tidak hanya terkenal dengan hutan hujannya yang lebat dan kekayaan…

8 hours ago