Categories: Nasional

Rekor Sejarah, Arab Saudi Larang Warganya Umrah

KalbarOnline.com, RIYADH – Pemerintah Arab Saudi akhirnya melarang warganya sendiri menunaikan ibadah umrah demi mencegah penyebaran virus corona. Sebelumnya larangan serupa sudah diberlakukan terhadap warga negara asing.

Ini adalah pertama kalinya dalam sejarah Arab Saudi, warga kerajaan tersebut dilarang masuk Mekah dan Madinah untuk menjalankan ibadah umrah. Meski begitu, mereka masih diperbolehkan mengunjungi dua kota suci tersebut dan salat di sana.

“Asalkan mereka tidak pergi untuk tujuan umrah,” kata Wakil Menteri Haji Abdulfattah Mashat kepada stasiun TV Al Arabiya pada Rabu (4/3).

Menurut Kementerian Dalam Negeri Saudi, keputusan tersebut diambil berdasarkan rekomendasi komite yang ditunjuk untuk mengawasi virus corona. Larangan akan dicabut setelah kondisi dianggap kondusif.

Saudi mengumumkan kasus virus corona pertama awal pekan ini. Pada Rabu otoritas setempat kembali mengumumkan satu kasus baru.

Arab Saudi pekan lalu telah menghentikan visa umrah bagi warga asing dan melarang warga negara Teluk memasuki Kota Mekah dan Madinah akibat virus. (ant/jpnn/fajar)

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Pj Gubernur Harisson Ajak Masyarakat “Flexing” Wastra Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson mengajak masyarakat terutama anak muda untuk…

38 mins ago

Pesan Kasatpolair Kapuas Hulu di Hari Laut Sedunia: Buanglah Sampah pada Tempatnya

KalbarOnline, Putussibau - Dalam rangka memperingati Hari Laut Sedunia (World Oceans Day) yang jatuh pada…

40 mins ago

Tutup TMMD ke-120 di Ketapang, Irdam XII/Tpr Harap Kerja Sama TNI dan Pemda Terus Berlanjut

KalbarOnline, Ketapang – Irdam XII/Tpr, Brigjen TNI Febriel Buyung Sikumbang menutup secara resmi TNI Manunggal…

6 hours ago

Gerebek Rumah Pengedar Narkotika, Polsek Sandai Ringkus Dua Pelaku dan Barang Bukti Sabu

KalbarOnline, Ketapang - Dalam upaya memberantas peredaran narkoba di wilayah hukumnya, Polsek Sandai berhasil mengungkap…

6 hours ago

Penutupan TMMD ke-120 Desa Mayak, Sekda Sebut Program Ini Banyak Membantu Masyarakat

KalbarOnline, Ketapang - Sekretaris Daerah (Sekda) Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri upacara penutupan TNI Manunggal Membangun…

6 hours ago

WNA Tiongkok Lakukan Penambangan Ilegal, Kanwil Kalbar Tingkatkan Timpora bersama Aparat Terkait

KalbarOnline, Ketapang - Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Barat meminta jajaran Imigrasi kelas II…

6 hours ago