Categories: Teknologi

Dark mode WhatsApp Akhirnya Hadir, Ini Cara Aktifkannya!

WhatsApp akhirnya menghadirkan fitur mode gelap atau dark mode secara global mulai hari ini. Hal ini menjawab antusiasme dari masyarakat Indonesia yang telah menantikan fitur ini di aplikasi WhatsApp mereka.

Mode gelap untuk WhatsApp memberikan pengalaman baru dengan tampilan yang lebih segar. Lebih jauh, fitur ini dirancang untuk mengurangi ketegangan mata di lingkungan yang minim cahaya, dan tentunya dengan harapan menghindari momen-momen canggung yang terjadi ketika cahaya dari ponsel Anda menerangi seisi ruangan.

Ketika sebagian besar aplikasi yang menawarkan pengalaman mode gelap memilih untuk menggunakan warna hitam murni, WhatsApp menemukan selama masa uji coba bahwa menyatukan warna hitam dan putih murni dapat menghasilkan kontras yang tinggi sehingga mengakibatkan kelelahan pada mata.

Oleh karena itu, dalam mode gelap WhatsApp, Anda akan melihat latar belakang yang memadukan warna abu-abu gelap khusus dan putih tulang (off-white) yang membuat obrolan Anda lebih ramah untuk mata.

Cara aktifkan Dark mode WhatsApp

Untuk mengaktifkan mode gelap, Anda harus memperbarui versi WhatsApp. Pengguna Android 10 dan iOS13 dapat mengaktifkan mode gelap dengan mudah melalui pengaturan perangkat.

Sementara itu, pengguna Android 9 dan versi sebelumnya dapat mengaktifkan mode gelap melalui Pengaturan WhatsApp > Chat > Tema > pilih ‘Gelap’.

The post Dark mode WhatsApp Akhirnya Hadir, Ini Cara Aktifkannya! appeared first on KalbarOnline.com.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

9 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

10 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

10 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

10 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

1 day ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

1 day ago