Categories: Nasional

Terlibat Kontak Senjata dengan KKB, Satu Personel Brimob Gugur

KalbarOnline.com,PAPUA– Kontak senjata kembali terjadi di Jipabera, Distrik Tembagapura, Mimika, Papua, Jumat (28/2). Personel Brimob, Bharada Doni Priyanto, gugur dalam kontak senjata dengan kelompok kriminal bersenjata (KKB).

Bharada Doni gugur setelah terlibat kontak senjata dengan KKB yang bermarkas di Kali Kopi.

Jenazah Bharada Doni Priyanto masih dalam proses evakuasi. Mendiang merupakan personel Satuan Tugas (Satgas) Nemangkawi.

Kapolda Papua Irjen Pol Paulus Waterpauw, mengatakan, jenazah anggota Brimob yang tergabung dalam Satgas Nemangkawi itu masih dalam proses evakuasi dari Arwanop menuju kampung Banti.

Kalau cuaca baik, bebernya, maka jenazah dibawa dengan helikopter ke Markas Brimob Batalyon B Timika dan akan dibawa kembali ke kesatuannya di Satuan Pelopor Brimob Kelapa Dua, Jakarta.

“Seluruh jajaran mengucapkan duka cita mendalam atas gugurnya Bharada Doni yang akan dinaikkan pangkat satu tingkat menjadi Bharatu,” tuturnya. (bs/eds)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

7 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

12 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

14 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

14 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

14 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

14 hours ago