Categories: Nasional

Terlibat Kontak Senjata dengan KKB, Satu Personel Brimob Gugur

KalbarOnline.com,PAPUA– Kontak senjata kembali terjadi di Jipabera, Distrik Tembagapura, Mimika, Papua, Jumat (28/2). Personel Brimob, Bharada Doni Priyanto, gugur dalam kontak senjata dengan kelompok kriminal bersenjata (KKB).

Bharada Doni gugur setelah terlibat kontak senjata dengan KKB yang bermarkas di Kali Kopi.

Jenazah Bharada Doni Priyanto masih dalam proses evakuasi. Mendiang merupakan personel Satuan Tugas (Satgas) Nemangkawi.

Kapolda Papua Irjen Pol Paulus Waterpauw, mengatakan, jenazah anggota Brimob yang tergabung dalam Satgas Nemangkawi itu masih dalam proses evakuasi dari Arwanop menuju kampung Banti.

Kalau cuaca baik, bebernya, maka jenazah dibawa dengan helikopter ke Markas Brimob Batalyon B Timika dan akan dibawa kembali ke kesatuannya di Satuan Pelopor Brimob Kelapa Dua, Jakarta.

“Seluruh jajaran mengucapkan duka cita mendalam atas gugurnya Bharada Doni yang akan dinaikkan pangkat satu tingkat menjadi Bharatu,” tuturnya. (bs/eds)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

4 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

4 hours ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

6 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

6 hours ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

9 hours ago

Honda PCX160: Motor Mewah dengan Performa Tangguh di Indonesia

KalbarOnline - Honda PCX160 kini hadir di Indonesia dengan pilihan mesin petrol yang menawarkan performa…

9 hours ago